Ahok Jawab Isu Dirinya Akan Bergabung dengan PDIP

Ahok Jawab Isu Dirinya Akan Bergabung dengan PDIP

Ahok.

Jakarta - Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menjawab kabar dirinya akan masuk ke PDI Perjuangan. Menurut Ahok, dirinya sejak dulu memang sudah berhubungan baik dengan PDIP.

"Saya memang dari dulu ya hubungan baik dengan PDI Perjuangan," katanya di kawasan Meruya, Jakarta Barat, Rabu (30/1/2019).

Meski berhubungan baik dengan PDIP, Ahok mengatakan tidak sekarang mendaftar sebagai anggota. Kabar Ahok akan segera daftar jadi kader PDIP pertama kali dihembuskan oleh mantan koleganya di Pemprov DKI, Djarot Saiful Hidayat.

"Saya mau jalan-jalan dulu," ujar mantan politikus Golkar dan Gerindra itu.

Saat ini, Ahok akan mendukung stafnya Ima Mahdiah caleg PDIP untuk menang dan masuk ke DPRD DKI.

"Ini dukung Ima, ini Ima saya ingin jadi anggota DPRD DKI gitu saja," katanya.

Hari ini, Ahok datang ke posko relawan Ima dan memberikan semangat bagi relawan untuk memenangkan Ima dan PDIP. "Kita tetap harus semangat dan berjuang," tandasnya.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews