Lembaga Pendidikan Putrakami Tawarkan Solusi Pendidikan Anak Penyandang Disabilitas

Lembaga Pendidikan Putrakami Tawarkan Solusi Pendidikan Anak Penyandang Disabilitas

Owner Lembaga Putrakami, Yuli Everi (Foto:Syafril/Batamnews)

Batam - Anak penderita disabilitas masih dipandang sebelah mata oleh masyarakat. Padahal mereka juga memiliki potensi yang sama seperti orang normal pada umumnya.

Jika diberikan penanganan yang tepat dan diketahui sejak dini, anak penderita disabilitas juga tidak kalah berprestasi. Sudah banyak buktinya.

Saat ini, keterbatasan lembaga pendidikan dan kurangnya kesadaran masyarakat terhadap penderita disabilitas terjadi di Kota Batam. Inilah yang menjadikan alasan Owner Lembaga Putrakami, Yuli Everi berinisiatif mendirikan sekolah bagi anak berkebutuhan khusus itu.

Lembaga pendidikan Putrakami didirikan pada 3 November 2001 dan terdaftar di Dinas Pendidikan dengan surat keputusan nomor: 012-NS-BTM-YSDI-PUTRAKAMI. Sekolah ini memiliki program bantuan pelayanan pendidikan bagi anak-anak yang mengalami gangguan dalam perkembangan.

"Gangguan perkembangan ini harus dideteksi sendini mungkin. Jika tidak, akan mempengaruhi pembentukan dari kepribadian, emosi, kejiwaan kemandirian anak dimasa dewasanya kelak," kata Yuli kepada Batamnews.co.id, Jumat (11/1/2019).

Ia menyebutkan, keberhasilan suatu proses pendidikan yang diberikan kepada anak tergantung pada beberapa faktor. Diantaranya yakni, kemampuan anak (Intelegensi), metode serta strategi pengajaran, sarana prasarana, dan lingkungan belajar.

Namun mendidik anak kadang kala mengalami kendala terutama pada anak-anak yang mengalami gangguan khusus dalam perkembangannya.

Beberapa gangguan pada anak diantaranya adalah autisme, terlambat bicara, down sindrom, hiper aktif, mental retardasi (anak tuna grahita), dan berkesulitan bicara.

"Oleh karena itu, Lembaga sekolah Putrakami hadir memberikan solusi bagi penderita disabilitas. Selain terapi, lembaga Putrakami juga memiliki sekolah terpadu," ujarnya.

Lanjut dia, siswa yang belajar di Putrakami adalah anak-anak yang minimal berusia 1,5 tahun. Mereka terdiri dari semua jenis atau kategori berkebutuhan khusus dan anak-anak yang telah mendapatkan diagnosa oleh Dokter, Psikiater, serta Psikolog dan harus mendapatkan terapi.

"Untuk kebutuhan terapi tersebut harus disesuaikan dengan kondisi yang ada pada anak dan penyusunan program dilakukan oleh terapis, orang tua dan profesional (Paedagog) secara sistimatis terukur dan berkesinambungan," tutur Yuli.

Selain itu, pengajar di putrakami adalah Sarjana Pendidikan Luar Biasa dan Terapis Okupasi, Sarjana Psikologi yang sayang pada anak dan mempunyai komitmen, loyalitas, dedikasi dalam dunia pendidikan dan berpengalaman.

Metode dan strategi yang dirancang secara konsisten oleh terapis yang disesuaikan dengan usia, pertumbuhan, perkembangan, dan kebutuhan saat ini, sehingga hasil belajar dapat diharapkan sesuai kondisi anak.

Berikut metode yang diberikan Lembaga Pendidikan Putrakami terhadap anak penyandang disabilitas:

A. Terapi anak
1.  Autisme
2. Terapi Wicara
3. Terapi Anak Hiper Aktif
4. Terapi Bagi Anak (Mental Retardasi)
5. Terapi Untuk Anak Berkesulitan Belajar
6. Terapi Wicara Bagi Anak Yang Mengalami Gangguan Pendengaran (Tuna Rungu)

B. Program pendidikan
1. Konsultasi Anak.
2. Terapi Terpadu (Terapi Perilaku, Wicara, Okupasi, Sensorik, Bantuan Balajar/Akademik, untuk kemandirian)
3. Sekolah Terpadu
- PAUD Khusus "Play Group"
- Taman Kanak-Kanak (TK Khusus)
- Sekolah Dasar (SD)
- Sekolah Menengah Pertama (SMP)

C. Menggunakan metode pengajaran terapi
- ABA Applied Behaviour Analysis (Ivar Lavoss)
- Son Rise (Ellen Sulaiman)
- Floor Time (FT)
- Sensory Integration (SI)
- Untuk anak gangguan pendengaran Putrakami bekerjasama dengan ABDI dan Magha Hearing Care.

Untuk alamat kantor pusat, Lembaga Putrakami berada di Komplek Aggrek Mas I No. 38, Batam Centre - Telp (0778) 463913. Dan untuk informasi lebih lanjut Hp. 0856 6562 004 (Ibu Iin) dan Hp. 0813 6481 2313 (Ibu Yuli).

(sya)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews