Penjualan Tiket Ferry Batam-Singapura Melonjak Jelang Akhir Tahun

Penjualan Tiket Ferry Batam-Singapura Melonjak Jelang Akhir Tahun

Ferry Majestic, salah satu transportasi Batam-Singapura yang tiketnya banyak dipesan jelang akhir tahun. (Foto: ist)

Batam - Menjelang akhir tahun, pemesanan tiket ferry Batam-Singapura mengalami lonjakan. Hal ini terkait momen libur Natal dan Tahun Baru.

Beberapa lokasi penjualan tiket mengakui peningkatan ini. “Peningkatannya bisa sampai 75 persen,” ujar Rika Yunita, salah seorang Pegawai Tiketing Anshun Travel, 

Rika mengatakan, pembeli sudah memesan tiket sejak lama. “Biasanya mereka beli tiket sejak satu minggu menjelang keberangkatan,” katanya lagi

Jumlah pemesanan tiket di Anshun Travel tempatnya bekerja pun bisa naik sebesar 100 persen di hari biasa. “Kalau mendekati akhir tahun gini sih bisa sampai 200 tiket kejual untuk pulang pergi," tuturnya.

Sayyid Abraham pegawai virtual Indomaret mengatakan, hal yang sama juga terjadi di indomaret menjelang natal dan tahun baru. “Indomaret sendiri ada peningkatan sih untuk pembeli tiket ferry ini,” ucapnya

Sayyid mengetakan promo tiket di indomaret merupakan promo lama sejak 2016. Tidak ada diskon khusus yang disiapkan pihaknya menjelang Natal dan Tahun baru. “Jumlah promo udah lama jadi peningkatan pembeli bukan karena promo,” ujarnya.

Promo tiket yang ditawarkan indomaret dikisaran harga Rp 280 ribu hingga paling mahal Rp 350 ribu untuk tiket ferry cepat Majestic. Sedangkan Anshun Travel menawarkan harga Promo tiket Rp 270 ribu, untuk semua jenis armada Batam-Singapura. 

Berdasarkan pantauan Batamnews di beberapan agen Anshun Travel dan Indomaret, serta pantauan di Pelabuhan Internasional, tiket ferry Majestic paling banyak dibeli oleh masyarakat maupun pelancong

Seluruh tiket promo yang terjual di Indomaret dan Anshun Travel memiliki massa berlaku hanya 2 minggu. Jika dalam rentan waktu tersebut tidak ditukarkan tiket akan kadaluarsa dan tidak dapat digunakan.

(das)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews