Kuota CPNS 2018 untuk Lingga 290 Orang

Kuota CPNS 2018 untuk Lingga 290 Orang

Ilustrasi (Foto:Net/okezone)

Lingga - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lingga, Kepulauan Riau mendapatkan kouta 290 orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (KemenPAN-RB).

Hal tersebut didapati setelah Badan Kepegawaian Negara (BKN) resmi mengumumkan pembukaan rekrutmen CPNS 2018 yang akan memulai masa pendaftaran pada 19 September mendatang.

"Lingga mendapatkan kouta sebanyak 290 orang. Lumayan lah," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Lingga, Juramadi Esram ketika dihubungi Batamnews.co.id, Rabu (12/9/2018).

Diketahui, pada penerimaan CPNS kali ini, total formasi yang diperebutkan sebanyak 238.015 formasi. Rinciannya, 51.271 formasi untuk 76 kementerian/lembaga di pemerintah pusat dan 186.744 untuk 525 instansi daerah.

Sistem pendaftaran dan seleksi CPNS 2018 akan dilakukan secara terintegrasi melalui portal nasional via http://sscn.bkn.go.id dan tidak ada pendaftaran melalui portal mandiri oleh instansi.

Selain itu, proses seleksi akan menggunakan sistem Computer Asissted Test (CAT), baik untuk Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews