Polisi: Insiden Nagoya Hill Berujung Damai, Sopir Taksi Pangkalan Bayar Ganti Rugi Rp 750 Ribu

Polisi: Insiden Nagoya Hill Berujung Damai, Sopir Taksi Pangkalan Bayar Ganti Rugi Rp 750 Ribu

Insiden antara sopir taksi di Nagoya Hill Batam (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Keributan yang terjadi di Nagoya Hill, Lubuk Baja, Batam, pada Minggu (16/7/2017) kemarin, berujung damai. Sopir taksi pangkalan dan sopir taksi pesanan via WhatsApp sepakat dengan ganti rugi atas insiden tersebut.

Kapolsek Lubuk Baja, Kompol I Putu Bayu Pati mengatakan, kalau pada Minggu sore antara mereka telah didamaikan dan telah membayar ganti rugi.

"Sudah damai, sopir taksi aplikasi telah mendapat ganti rugi Rp 750 untuk memperbaiki mobilnya yang rusak," ujar Putu, Senin Sore (17/7/2017) melalui sambungan telepon.

Menurut Kapolsek, pihaknya akan terus memantau perkembangan perseteruan antar sopir taksi online dan pangkalan. "Berdamai, tapi kita akan tetap pantau," ucapnya.

Peristiwa itu berawal saat sopir mobil pesanan via WhatsApp, Mohammad Adha Jasfikar, digeledah sopir taksi pangkalan. Merasa tak terima, Adha melawan. Ia sempat mengajak duel dan diladeni sopir taksi pangkalan, beruntung cepat dilerai. 

Adha pun melapor ke Polsek Lubuk Baja. Ia merasa diintimidasi dan dianiaya. Namun kasus itu berujung perdamaian. Kasus semacam ini kerap terjadi, namun belum ada jalan keluar dari Dinas Perhubungan Kota Batam.***

(edo)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews