Apri Sujadi Bebas Murni: Mantan Bupati Kabupaten Bintan Pulang Kampung di Idul Fitri jelang Pilkada 2024

Apri Sujadi Bebas Murni: Mantan Bupati Kabupaten Bintan Pulang Kampung di Idul Fitri jelang Pilkada 2024

Mantan Bupati Kabupaten Bintan Apri Sujadi akan bebas murni.

Bintan, Batamnews - Mantan Bupati Kabupaten Bintan, Apri Sujadi, dikabarkan akan kembali ke kampung halamannya setelah menjalani masa tahanan, atas tuduhan kasus Korupsi yang mengganjalnya untuk memimpin Bintan di Periode Kedua.

Berita ini terungkap dari undangan syukuran dan istighosah yang digelar oleh pendukung militan Apri Sujadi dengan nama "Istighosah Bintan Gemilang". Acara tersebut dijadwalkan akan berlangsung pada Minggu, 7 April 2024, di Pendopo Kolong Enam.

Rencananya, agenda istighosah ini akan diramaikan dengan doa dan buka puasa bersama keluarga besar istighosah, sebagai bagian dari persiapan menyambut kepulangan Apri Sujadi. Kepulangan mantan bupati tersebut dijadwalkan pada Senin, 8 April 2024.

Baca juga: Nikolas Panama: Dari Pendidik dan Jurnalis Senior menjadi Kandidat Potensial Bupati Bintan di Pilkada 2024

Kepulangan Apri Sujadi tak hanya menjadi momen penting bagi keluarga dan pendukungnya, namun juga menimbulkan dampak politik signifikan. Pasalnya, hal ini terjadi menjelang perhelatan Idul Fitri serta memanasnya peta politik dalam Pilbup Kabupaten Bintan.

Apri Sujadi, yang merupakan Ketua Partai Demokrat Kepulauan Riau, memiliki sejarah panjang dan berkesan di masyarakat Kabupaten Bintan. 

Sebelum menjabat sebagai bupati, Apri Sujadi merupakan anggota DPRD Kepulauan Riau dari Partai Demokrat dengan perolehan suara yang signifikan.

Namun, kepemimpinannya tidak luput dari kontroversi. Pada periode keduanya sebagai bupati, Apri Sujadi terjerat dalam kasus korupsi pajak FTZ yang merugikan negara milyaran rupiah. Hal ini membuatnya harus menghabiskan waktu di penjara dan tidak dapat melanjutkan kepemimpinannya.

Baca juga: Penyidik Polres Bintan Tetapkan Tersangka dalam Kasus Pemalsuan Dokumen Lahan di PT. Expasindo

Di tengah perkembangan politik saat ini, istri Apri Sujadi yang juga mantan anggota DPRD Kepulauan Riau Deby Maryanti dikabarkan akan diajukan sebagai calon bupati Bintan. Langkah ini menambah kompleksitas dalam dinamika politik Kabupaten Bintan yang semakin memanas.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews