Pesta Gonggong dan Kuliner Tradisional di Bintan, Menyelami Kekayaan Khazanah Melayu

Pesta Gonggong dan Kuliner Tradisional di Bintan, Menyelami Kekayaan Khazanah Melayu

Gonggong tersedia dalam pesta kuliner Gonggong dan makanan khas lainnya di Tempat wisata Telaga Biru.

Bintan, Batamnews - Kekayaan khazanah Melayu yang telah dikenal dunia sejak berabad-abad silam kini semakin memukau dengan terselenggaranya Pesta Gonggong dan Kuliner Tradisional di Gurun Telaga Biru Busung, Bintan. 

Acara yang dibuka secara resmi oleh Bupati Bintan, Roby Kurniawan, didampingi oleh Ketua TP PKK Bintan, Hafizha Rahmadhani, menarik perhatian para wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

Dalam sambutannya, Bupati Roby Kurniawan menyatakan harapannya agar event semacam ini dapat menjadi kegiatan rutin di setiap desa. 

"Kita kolaborasi dengan resort-resort yang ada, kita datangkan turis dan para pelancong untuk hadir ke desa kita," ujar Roby, mencerminkan keyakinannya bahwa kegiatan ini dapat menjadi peluang wisata potensial bagi Bintan.

Baca juga: Nastar, Kue Kering Khas Natal yang Menyiratkan Jejak Belanda di Tanjungpinang

Pesta Gonggong dan Kuliner Tradisional ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, hingga Senin, 1 Januari 2024. Gurun Telaga Biru Busung menjadi saksi kelezatan kuliner khas Bintan yang menjadi daya tarik utama bagi pengunjung. 

Selain itu, para wisatawan juga dapat menikmati pesona Gurun Pasir dan Telaga Biru Bintan yang memukau.

Beberapa kuliner tradisional yang menjadi andalan dalam acara ini antara lain Dangai (Lempeng Sagu), Putu Piring, Otak-Otak, Roti Kirai, Gula Tarik, Serabai, dan aneka Kuih Muih khas Melayu. 

Baca juga: Kemenag Kepri: Hingga Akhir 2023 Sepuluh Ribu Lebih UMKM di Kepri Sudah Submit Sertifikat Halal

Selain memanjakan lidah, acara ini juga diharapkan dapat menjadi sarana pengenalan bagi anak-anak dan generasi muda terhadap keberagaman kuliner tradisional khas tanah Melayu.

Para pengunjung, baik lokal maupun mancanegara, tampak antusias menikmati kekayaan kuliner dan keindahan alam Bintan. 

Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah, diharapkan Pesta Gonggong dan Kuliner Tradisional ini akan menjadi magnet pariwisata yang tak hanya mengundang decak kagum, tetapi juga memberikan kontribusi positif bagi pengembangan pariwisata di Bintan.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews