AKBP Fadli Agus Mulai Hari ini Resmi Berkantor di Sungai Lakam Karimun

AKBP Fadli Agus Mulai Hari ini Resmi Berkantor di Sungai Lakam Karimun

Kapolda Kepri Irjen Pol. Drs Tabana Bangun saat menyaksikan penandatanganan Sertijab.

Karimun, Batamnews - Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Fadli Agus resmi menempati kantor Kapolres Karimun, Sungai Lakam, Kecamatan Karimun, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). 

Hal ini terjadi setelah serah terima jabatan (Setijab) yang dilakukan di Mapolda Kepri, Selasa (24/10/2023).

Serah terima jabatan tersebut dilakukan dengan penuh khidmat di hadapan Kapolda Kepri Irjen Pol. Drs Tabana Bangun. 

Pergantian kepemimpinan ini mengikuti Surat Telegram (ST) Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor: ST/2360/X/KEP/2023, yang dikeluarkan pada tanggal 14 Oktober 2023.

Baca juga: Sebanyak 272 TPS Pemilu di Karimun Masuk Kategori Rawan

AKBP Fadli Agus, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Lingga, kini menduduki posisi baru sebagai Kapolres Karimun. Proses sertijab tersebut menjadi momen penting dalam perjalanan kariernya sebagai seorang perwira kepolisian. 

Turut hadir dalam acara ini, pejabat utama Polres Karimun, yang juga mendapat penghormatan dari pejabat tinggi Polda Kepri.

"Serah terima jabatan dilaksanakan di Polda yang dipimpin langsung oleh Bapak Kapolda Kepri, dan dihadiri oleh PJU Polda Kepri," ujar Kasubsipenmas Sihumas Polres Karimun, IPDA Zulfikar dalam siaran pers yang dikeluarkan.

Baca juga: Bawaslu Karimun Gandeng Pers untuk Awasi Pemilu 2024

Sementara AKBP Ryky W. Muharam, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Karimun, juga mengalami mutasi jabatan. Ia kini menduduki posisi baru sebagai Kapolres Lampung Barat. 

Dengan adanya perubahan kepemimpinan ini, diharapkan akan membawa angin segar dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Karimun serta wilayah yang baru dipimpin oleh AKBP Ryky W. Muharam.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews