Bank Riau Kepri Syariah Buka Lowongan Dirut, Berikut Persyaratan dan Tahapan Seleksinya

Bank Riau Kepri Syariah Buka Lowongan Dirut, Berikut Persyaratan dan Tahapan Seleksinya

Bank Riau Kepri (BRK) Syariah tengah membuka kesempatan bagi calon yang berminat untuk mengisi posisi Direktur Utama (Dirut).

Pekanbaru, Batamnews - Bank Riau Kepri (BRK) Syariah tengah membuka kesempatan bagi calon yang berminat untuk mengisi posisi Direktur Utama (Dirut). Pendaftaran resmi telah dibuka oleh Tim Panitia Seleksi (Pansel) pada tanggal 22 September 2023 dan akan berlangsung hingga 20 Oktober 2023 mendatang.

Proses pengisian jabatan Dirut BRK Syariah mengacu pada surat nomor: 03/PANSEL/BRK/2023, yang mengatur mengenai seleksi calon Direktur Utama Bank Riau Kepri Syariah (Persoda).

Ketua Tim Pansel Pengisian Jabatan BRK Syariah, M Job Kurniawan, menjelaskan bahwa terdapat sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon pelamar Dirut BRK Syariah, antara lain:

1. Warga Negara Indonesia (WNI).

2. Beragama dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
3. Memiliki akhlak dan moral yang baik.

4. Setia dan taat kepada negara dan pemerintah Republik Indonesia.

Baca juga: Kepri Maju dan Berbudaya

5. Sehat jasmani dan rohani, dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari Rumah Sakit Pemerintah.

6. Memiliki keahlian, integritas, kepemimpinan, pengalaman, jujur, perilaku yang baik, dan dedikasi tinggi untuk memajukan perusahaan.

7. Memahami penyelenggaraan pemerintahan daerah.

8. Memahami manajemen perusahaan.

9. Memiliki setidaknya ijazah strata I (S.1).

10. Usia minimal 35 tahun dan maksimal 55 tahun saat mendaftar.

11. Pengalaman kerja minimal 5 tahun di bidang manajerial perusahaan berbadan hukum dan pernah memimpin tim.

12. Pengalaman operasional di Bank Umum dan/atau Syariah minimal 4 tahun sebagai Pejabat Eksekutif dengan jabatan terakhir satu level di bawah Direksi/Pemimpin atau Divisi selevel Pemimpin Divisi pada Bank Umum setara dengan Bank Riau Kepri Syariah dan harus berlatar belakang perbankan Syariah.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Utara di Asian Games 2023: Main Sore Ini

13. Pengetahuan yang memadai dan relevan dengan jabatannya, pengalaman di bidang perbankan dan/atau keuangan, serta komitmen terhadap pengembangan lembaga jasa keuangan.

 

14. Berasal dari pihak yang independen terhadap pemegang saham pengendali.

15. Memahami ketentuan OJK dan peraturan perundang-undangan terkait perbankan.

16. Memiliki sertifikat manajemen risiko Level 5 dengan refreshment yang sesuai dengan ketentuan Otoritas Jasa Keuangan.

17. Reputasi keuangan yang baik, tanpa kredit atau pembiayaan bermasalah.

18. Tidak pernah menjadi anggota Direksi, Dewan Pengawas, atau Komisaris yang menyebabkan badan usaha yang dipimpin dinyatakan pailit.

19. Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana.

20. Tidak aktif di partai politik, calon kepala daerah, calon wakil kepala daerah, atau calon anggota legislatif.

Job Kurniawan juga menginformasikan bahwa pendaftaran berakhir pada tanggal 2 Oktober 2023, dan hasil lulus administrasi akan diumumkan pada tanggal 9 Oktober 2023.

Selanjutnya, uji kompetensi keahlian (UKK) akan dilaksanakan dari tanggal 11 Oktober 2023 hingga 23 Oktober 2023, dengan pengumuman hasil seleksi UKK pada tanggal 25 Oktober 2023. Tahap terakhir adalah wawancara yang akan berlangsung dari tanggal 27 Oktober 2023 hingga 29 Oktober 2023.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews