LPTQ Karimun Gelar Rakerda VII, Fokus Peningkatan Qori dan Qori’ah

LPTQ Karimun Gelar Rakerda VII, Fokus Peningkatan Qori dan Qori’ah

Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), melakukan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) VII, guna peningkatan Qori dan Qori’ah.

Karimun, Batamnews - Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), melakukan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) VII, guna peningkatan Qori dan Qori’ah.

Rakerda LPTQ itu digelar di Gedung Nasional Karimun, Selasa (8/8/2023) dengan menghadirkan sejumlah narasumber dari Kemenag dan juga pengurus LPTQ.

Ketua Umum LPTQ Kabupaten Karimun, Anwar Hasyim berharap Rakerda yang dilakukan dapat sesuai dengan tema, yakni ‘Dengan Manajemen Pengelolaan Lembaga yang Profesional akan Melahirkan Qori dan Qori’ah yang Handal’.

Baca juga: Seleksi Rekrutmen Bintara dan Tamtama TNI AL Gelombang II Tahun 2023 di Batam Dimulai

“Dengan rapat kerja ini, kita dapat menyusun program-program, untuk memajukan Karimun dengan generasi yang Qur’ani,” kata Anwar Hasyim.

Untuk itu, Anwar juga mengharapkan pengurus LPTQ dapat melihat perkembangan para Qori dan Qori’ah secara teknis, tidak lagi dengan cara manual.

“Saya berharap, seluruh pengurus melihat perkembangan secara teknis, tidak manual lagi. Perlu diikuti seluruh LPTQ, sehingga tidak ada yang ketinggalan,” ujarnya.

Baca juga: BEM Universitas Riau Unjuk Rasa dengan Spanduk: Tuntut Perbaikan dari PHR

Oleh karena itu, dengan terus mengikuti perkembangan secara teknis, akan dapat memberikan perubahan dengan pemikiran dan inovasi baru.

Bahkan, Ketua LPTQ Karimun juga menyebutkan bahwa tidak lagi melibatkan Qori dan Qori’ah dari luar Karimun untuk mengikuti MTQ tingkat Provinsi nantinya.

“Mudah-mudahan dapat berikan perubahan, pemikiran inovasi baru, dan semakin maju. Dan siap melaksanakan MTQ tingkat Provinsi mendatang di Kota batam, dengan Qori dan Qori’ah dari daerah kita sendiri,” pungkas Anwar.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews