Lahan di Meral Barat Terbakar, TNI-Polri Berjibaku Padamkan Api

Lahan di Meral Barat Terbakar, TNI-Polri Berjibaku Padamkan Api

Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi di wilayah Desa Pangke Barat, Kecamatan Meral Barat, Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), Rabu (2/8/2023).

Karimun, Batamnews - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi di wilayah Desa Pangke Barat, Kecamatan Meral Barat, Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), Rabu (2/8/2023).

Lahan yang terbakar tersebut diperkirakan seluas kurang lebih 2 hektare, yang diketahui sekira pukul 10.15 WIB.

Pihak kepolisian Meral Barat yang mengetahui adanya karhutla tersebut, segera langsung menuju lokasi, yaitu Bhabinkamtibmas dan Babinsa wilayah setempat.

Kapolsek Meral Barat, AKP Kumala Enggar Anjarani, membenarkan adanya kebakaran hutan dan lahan tersebut, dan telah dilakukan penanganan oleh anggota di lapangan.

Baca juga: Kebakaran Hutan dan Lahan di Pekanbaru, Riau: Kecamatan Binawidya Paling Terdampak

“Iya, tadi anggota Bhabinkamtibmas beserta Babinsa sudah melakukan penanganan dengan berusaha memadamkan api,” kata Kapolsek Kumala.

Petugas Bhabinkamtibmas Polsek Meral dan anggota Bhabinsa berjibaku memadamkan api, dengan dibantu mobil tangki air, Damkar Pemkab Karimun serta masyarakat.

Sehingga, api yang membakar pohon dan tumbuhan semak tersebut dapat dipadamkan dengan cepat dan tidak meluas.

“Penyebab kebakaran belum diketahui, saat ini kami dari Polsek sudah berkoordinasi dengan satreskrim dalam rangka mencari saksi-saksi yang mengetahui persis sumber kebakaran,” ucap AKP Kumala.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews