Menghadapi Kekeringan Akibat El Niño, Dinas Pertanian Karimun Edukasi Para Petani

Menghadapi Kekeringan Akibat El Niño, Dinas Pertanian Karimun Edukasi Para Petani

Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Karimun, Sukrianto Jaya Putra (ist)

Karimun, Batamnews - Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Karimun memberikan edukasi kepada petani dalam menghadapi dampak fenomena El Niño yang melanda wilayah Indonesia.

Dampak El Niño ini menyebabkan kekeringan di beberapa wilayah dan juga mempengaruhi kelembaban dan suhu.

Dinas pertanian menyatakan bahwa Karimun tidak terlalu terdampak dalam hal hasil pertanian, tetapi tetap mengambil langkah-langkah untuk mengantisipasinya.

Baca juga: Berharap Semua Bisa Hadir, Ansar Buka Rakor Camat dan Lurah se Kepri

Dalam hal ini, mereka dengan tegas mengimbau pemilik lahan dan petani untuk tidak melakukan pembakaran saat membuka lahan.

"Kami mengimbau dengan tegas agar pembakaran saat membuka lahan tidak dilakukan. Ini adalah hal yang mutlak dilarang," kata Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Karimun, Sukrianto Jaya Putra.

Meskipun wilayah Karimun tidak terlalu merasakan dampak El Niño pada sektor pertanian, para penyuluh pertanian selalu mengingatkan petani untuk menggunakan embung-embung air sebagai sumber penyimpanan air.

Baca juga: Stadion JIS Akhirnya Diajukan PSSI ke FIFA untuk Piala Dunia U-17

"Karena dengan aktifnya embung-embung air ini, petani dapat dengan mudah mendapatkan pasokan air untuk pertanian mereka," ujar Sukri.

Namun demikian, petani juga diharapkan menggunakan air dengan hemat, terutama jika sumber airnya jauh dari lahan pertanian.

"Selain itu, efisiensi penggunaan air juga sangat penting dan kami terus mengingatkan petani tentang hal ini," tambahnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews