Qurban Polri Presisi: Polres Bintan Potong 3 Ekor Sapi di Hari Raya Idul Adha 1444H

Qurban Polri Presisi: Polres Bintan Potong 3 Ekor Sapi di Hari Raya Idul Adha 1444H

Kapolres Bintan bersama Ketua Bhayangkari menyerahkan daging kurban secara simbolis kepada warga

Bintan, Batamnews - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023 dan menjelang Idul Adha 1444 H, Kepolisian Resor Bintan mengadakan acara pemotongan tiga ekor sapi, yang dilaksanakan di halaman Mesjid Darul Muttaqin Mapolres Bintan pada Kamis (29/06/2023).

Tiga ekor sapi tersebut merupakan hewan kurban yang diserahkan oleh Kapolres Bintan beserta keluarga, Wakapolres Bintan Kompol M. Tahang, serta pejabat utama dan personel Polres Bintan beserta keluarga mereka.

Baca juga : Mahasiswi di Tanjungpinang Ditangkap Polisi atas Kasus Penganiayaan

Kapolres Bintan, AKBP Riky Iswoyo menyatakan bahwa pemotongan hewan kurban dilakukan oleh panitia yang terdiri dari personel Polres Bintan.

"Dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-77 tahun ini, kami menyembelih tiga ekor sapi yang akan dibagikan kepada warga yang membutuhkan," ucap AKBP Riky Iswoyo.

Setelah pemotongan dilakukan, panitia segera mendistribusikan daging kurban kepada warga penerima, yang mayoritas merupakan masyarakat yang tinggal di sekitar Mapolres Bintan.

Baca juga : Pesan Inspiratif Bupati Roby Kepada Pemuda di Khutbah Idul Adha: Keikhlasan dan Kesabaran Menuju Kemakmuran

"Daging kurban ini langsung diantarkan ke rumah-rumah warga yang menerimanya sebagai bantuan," tambahnya.

Kapolres Bintan merasa bersyukur karena pada tahun ini Polres Bintan dapat melaksanakan pemotongan hewan kurban sebagai ungkapan syukur dan ketaqwaan ibadah dari para personel yang beragama Islam. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk berbagi kebahagiaan kepada siapa pun yang berhak menerima daging kurban menjelang Idul Adha 1444H.

"Kami berharap bahwa dengan adanya bantuan daging ini, dapat mempererat tali silaturahmi antar personel dan juga menjadi bentuk kepedulian kita kepada masyarakat yang membutuhkan," tutup Kapolres.

Dengan adanya kegiatan pemotongan hewan kurban ini, diharapkan bahwa kebahagiaan dan semangat Idul Adha dapat dirasakan oleh masyarakat Bintan yang membutuhkan, serta tercipta kedekatan antara Polres Bintan dan masyarakat setempat.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews