Bupati Bintan Serahkan Bantuan Kapal Nelayan dan Budidaya Ikan, Program Mensejahterakan Masyarakat Bintan

Bupati Bintan Serahkan Bantuan Kapal Nelayan dan Budidaya Ikan, Program Mensejahterakan Masyarakat Bintan

Bupati Bintan, Apri Sujadi, Wakil Bupati Bintan, Dalmasri Syam, Kajati Kepri, Asri Agung Putra, Kajari Bintan, Sigit Prabowo, Kepala OPD dan FKPD Bintan foto bersama penerima bantuan.

Bintan - Demi mensejahterakan masyarakat Bintan, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Bintan mengucurkan dana Rp 5 miliar untuk pengadaan berbagai sarana dan prasarana melaut bagi nelayan dan budidaya ikan.

Sarana dan prasarana itu diadakan melalui dua sumber dana yaitu dari Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp 2,4 miliar untuk kapal dan alat perlengkapan nelayan serta budidaya ikan air tawar dan laut. Sedangkan melalui APBD Bintan sekitar Rp 2,6 miliar yang juga diperuntukan kapal dan alat perlengkapan nelayan serta budidaya ikan air tawar.

Bantuan itu diserahkan secara langsung oleh Bupati Bintan, Apri Sujadi bersama Wakil Bupati Bintan, Dalmasri Syam, Kepala Kejaksaan Tinggi Kepri, Asri Agung Putra, Kejari Bintan, Sigit Prabowo, Kapolres Bintan, AKBP Boy Herlambang, Kepala DKP Bintan, Fachrimsyah serta OPD dan FKPD Bintan lainnya.

Penyerahan secara simbolis kepada nelayan Bintan itu dilaksanakan di Selat Bintan, Desa Pengujan, Kecamatan  Teluk Bintan, Kamis (15/11/2018). 

Bantuan itu terdiri dari kapal motor dan perlengkapan tangkap ikan dari anggaran DAK dan APBD 2018 yaitu dari 31 unit Kapal Motor 1 GT, 4 Unit Kapal Motor 2 GT, 1 Unit Kapal Motor 3 GT, 1 Paket Bioflok dan Tempat Budidaya Ikan Lele, 1 Paket Sarana Produksi Budidaya Ikan Air laut, 7 paket sarana produksi budidaya ikan air tawar, bantuan Pallet Ikan Air Laut 1.000 Kg , Pallet Ikan Air Tawar 6.300 Kg , bantuan benih ikan kerapu, serta penyerahan Asuransi Nelayan. 

Bantuan kapal yang diserahkan itu, lengkap dengan surat-surat kapal. Dan diharapkan agar bantuan tersebut mampu dimanfaatkan dengan sebaik mungkin. Apri juga meminta agar para nelayan mampu merubah mindset dalam melaut. Hasil tangkapan ikannya tidak dilakukan dengan pola tangkap jual tetapi pola tangkap olah baru jual sehingga nantinya produksi nelayan akan  mampu ditingkatkan. 

Selain itu bantuan dari DAK-Perikanan Budidaya Tahun 2018 sebanyak 2 paket yaitu budidaya lele sistim bioflok dan kegiatan budidaya patin di kolam. Sedangkan dari APBD yaitu pengadaan sarana dan prasarana pendukung budidaya diberikan kepada 18 Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan).

Asuransi Nelayan Bintan Demi Melindungi Keluarga Para Nelayan juga diberikan. Tahun 2018 ini telah diproteksikan sebanyak 201 nelayan dari 10 kecamatan. Kemudian ada klaim asuransi nelayan. Klaim itu ditunjukan bagi Erwandi Rp 160 juta, Marzuki Rp 200 juta, Basri Rp 20 juta, dan Naharuddin Rp 20 juta.

  • Bupati Bintan, Apri Sujadi, Wakil Bupati Bintan, Dalmasri Syam, Kepala Kejati Kepri, Asri Agung Putra, Kejari Bintan, Sigit Prabowo, Kepala OPD dan FKPD Bintan foto bersama.

  • Bupati Bintan, Apri Sujadi memberikan kata sambutan.

  • Bupati Bintan, Apri Sujadi menyalami penerima bantuan.

  • Bupati Bintan, Apri Sujadi memberikan cinderamata kapal nelayan kepada Kajati Kepri, Asri Agung Putra.

  • Bupati Bintan, Apri Sujadi dan Kajati Kepri, Asri Agung Putra menyerahkan bantuan kapal 1 GT secara simbolis.

  • Bupati Bintan, Apri Sujadi menyerahkan bantuan perlengkapan nelayan secara simbolis.

  • Bupati Bintan, Apri Sujadi menyerahkan dana klaim asuransi nelayan secara simbolis.

  • Bupati Bintan, Apri Sujadi menyerahkan bantuan kapal 2 GT secara simbolis.

  • Kajati Kepri, Asri Agung Putra menyerahkan alat tangkap ikan secara simbolis.

  • Kajati Kepri, Asri Agung Putra didampingi Bupati Bintan, Apri Sujadi menyerahkan bibit ikan secara simbolis.

  • Para penerima bantuan melihat kapal yang diberikan Pemkab Bintan.

  • Bupati Bintan, Apri Sujadi bersenda gurau dengan Kajati Kepri, Asri Agung Putra dan Kajari Bintan, Sigit Prabowo.

close

Aplikasi Android Batamnews