Ratusan Pelajar SMPN 2 Karimun Belajar Tanaman Hidroponik di Kebun Wonotirto Lanal TBK

Ratusan Pelajar SMPN 2 Karimun Belajar Tanaman Hidroponik di Kebun Wonotirto Lanal TBK

Ratusan pelajar SMPN 2 Karimun belajar tanaman hidroponik di kebun milik Lanal TBK.

Karimun, Batamnews - Sebanyak 172 orang siswa/siswi SMPN 2 Karimun, melihat langsung kebun ketahanan pangan Wonotirto milik Pangkalan TNI AL (Lanal) Tanjung Balai Karimun (TBK).

Kebun tersebut adalah pengembangan sayuran hidroponik, yang kini sudah mulai tumbuh subur dan segar. Sehingga, para siswa dapat melihat secara langsung proses pengembangan dan belajar.

Lokasi kebun ketahanan pangan Wonotirto itu berada di lahan rumah dinas TNI AL. Namun, kebun tersebut dapat bermanfaat dalam ketahanan pangan.

Kunjungan ratusan siswa-siswi itu juga bersama guru pendamping, diajak berkeliling dan dijelaskan cara pengolahan tanaman hidroponik tersebut.

Baca juga: Suhu Udara di Kabupaten Karimun Capai 31,8 Derajat Celcius, BMKG Ingatkan Masyarakat untuk Jaga Kesehatan

“Karena lahan pertanian yang terbatas, tanaman hidroponik dapat dimanfaatkan, bisa menghasilkan sesuatu yang bisa bermanfaat,” kata Danlanal TBK, Letkol Laut Joko Santosa, Jumat (5/5/2023).

Tanaman hidroponik tidak perlu menggunakan tanah sebagai media, tapi ada tempat yang dapat menampung air cukup. Sebab, air tempat sayuran akan tumbuh tersebut sebelumnya telah dicampur dengan pupuk, agar bibit sayur dapat tumbuh.

“Ini salah satu solusi dan latar belakang dibuatnya kebun ketahanan pangan Wonotirto Lanal TBK adalah untuk memanfaatkan lahan tidur serta dikarenakan lahan pertanian yang sangat terbatas, sementara kebutuhan hidup sehari-hari harus dipenuhi maka salah satu jalan adalah tanaman hidroponik,” ujarnya.

Dengan keberadaan kebun ketahan pangan Lanal TBK, apabila sudah menghasilkan, maka masyarakat sekitar harus bisa ikut merasakan hasilnya karena sebagian akan dibagikan kepada warga sekitar kompleks Rumdis TNI AL Lanal TBK Bukit Senang.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews