MU nih, Senggol dong Bos...

MU nih, Senggol dong Bos...

Foto: Shaun Botterill/Getty Images

Manchester - Manchester United sedang berbahaya saat ini, dengan terakhir bisa menggasak Arsenal di kandangnya. Siapa bisa mengadang Setan Merah? Senggol, dong!

MU melanjutkan tren apiknya, saat menghadapi Arsenal di Old Trafford, Minggu (4/9/2022) pada pekan ke-6 Liga Inggris. Laga sengit itu dimenangkan tuan rumah.

Melawan Arsenal, yang notabenenya sedang memimpin klasemen Liga Inggris, MU bisa bermain apik. Pasukan Erik ten Hag menang 3-1 atas The Gunners.

Baca juga: Antony Cari Rumah di Manchester, Ronaldo di Ujung Pintu Keluar MU

Gol perdana MU dicetak winger barunya, Antony pada babak pertama. Arsenal sempat menyamakan skor di babak kedua lewat Bukayo Saka, namun MU bisa menambah dua gol lagi lewat brace Marcus Rashford.

Kemenangan itu membuat Manchester United terus melesat. Empat kemenangan beruntun diraih, yang membawanya dari papan bawah klasemen ke papan atas.

Tiga kemenangan sebelumnya didapat usai bisa menekuk Liverpool 2-1, lalu dilanjutkan dengan mengatasi Southampton 1-0 dan Leicester City 1-0. Kemenangan atas Arsenal melanjutkan tren apik itu.

Baca juga: Pemain-pemain Top Ogah Gabung Manchester United, Kenapa?

Terus mendulang tiga poin membuat Manchester United juga melesat di papan klasemen. Dari peringkat bawah, kini MU berada di peringkat lima dengan 12 poin, hanya kalah dari Arsenal (15), Manchester City (14), Tottenham Hotspur (14), dan Brighton & Hove Albion (13).

Selanjutnya, MU akan ditunggu Crystal Palace pada pekan ke-7 Liga Inggris (11/9). Mengingat The Eagles juga terseok-seok di tiga laga terakhir (sekali kalah dan dua kali imbang), bukan tak mungkin MU bakal masih belum terbendung di Liga Inggris.

Siapa bisa adang Manchester United? Senggol, dong!


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews