Segera Hadir, Fitur Baru Pengguna WhatsApp Bisa Sembunyikan Nomor HP

Segera Hadir, Fitur Baru Pengguna WhatsApp Bisa Sembunyikan Nomor HP

Ilustrasi. (Foto: ist)

Jakarta - Aplikasi perpesanan WhatsApp dikabarkan segera merilis fitur baru. Fitur ini memungkinkan penggunanya menyembunyikan nomor handphone (HP) pada sub-grup.

Menurut laporan WABetaInfo, fitur “Berbagi nomor telepon” ini akan aktif secara default. Artinya, ketika pengguna baru bergabung di suatu sub-grup, nomor HP orang tersebut tidak akan langsung muncul.

Sub-grup sendiri merupakan fitur di mana ada grup kecil yang tetap terhubung pada satu grup besar.

"4 bulan yang lalu, WhatsApp telah membagikan rencana untuk menyembunyikan nomor telepon antara anggota komunitas, tetapi kami akhirnya dapat menunjukkan pengaturannya kepada Anda," dilansir kumparan dari WABetaInfo, Jumat (12/8/2022).

Meskipun aktif secara default, pengguna bisa mengatur opsi ini sendiri pada pengaturan grup WhatsApp jika ingin membagikan nomor HP milik mereka.

Fitur ini sendiri masih terbatas untuk grup WhatsApp saja. Artinya nomor telepon pengguna tidak bisa disembunyikan dari pengguna WhatsApp (personal) lainnya. Belum diketahui secara pasti kapan fitur ini dapat dinikmati pengguna WhatsApp.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews