Mobil Terjun Bebas, Hal Aneh Dialami Sopir Avanza Nahas saat di Tikungan

Mobil Terjun Bebas, Hal Aneh Dialami Sopir Avanza Nahas saat di Tikungan

Mobil Avanza nyungsep masuk parit di Jembatan 2 Coastal Area, Karimun, Kamis (4/8/2022). (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun, Batamnews - Mobil Toyota Avanza berwarna silver yang nyemplung masuk gorong-gorong di Jembatan 2 Coastal Area, Karimun akhirnya dievakuasi dengan crane, Kamis (4/8/2022).

Pengangkatan mobil itu disaksikan puluhan warga di atas jembatan. Beruntung, Taufik pengemudi mobil nahas itu selamat dari kecelakaan tunggal tersebut.

Baca juga: Avanza Nyungsep Masuk Parit Kolong Jembatan di Karimun 

Kepada Batamnews ia menceritakan hal aneh yang dialaminya. Pandangannya tiba-tiba saja gelap saat berada di tikungan.

Peristiwa itu terjadi sangat cepat. Taufik sempat tak menyadari bahwa ia hilang kendali. Ia mengaku saat itu tiba-tiba pandangannya gelap.

"Pandangan tiba-tiba gelap, pas melewati tikungan sebelum jembatan," katanya.

Ia bersyukur dapat selamat dari kejadian itu. Taufik terlihat masih syok. "Saya dari pelabuhan, mau pulang ke Griya Praja," ucapnya dengan lemah.

Setengah badan mobil Avanza bernopol BP 1668 QY itu tenggelam.

Baca juga: Status Tersangka Bharada E dan Rontok Dalih Bela Diri

Saksi yang melihat langsung kejadian mengatakan, mobil saat itu melaju dengan kecepatan 40 km - 60 km/jam.

Mobil sempat menabrak trotoar pembatas jalan sebelum terjun bebas ke bawah jembatan.

"Sempat menabrak trotoar pembatas dan kemudian menghantam bagian tengah jembatan serta terperosok ke dalam," kata Roni, saksi mata.

Roni saat itu berusaha keluar dari mobilnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews