Pangkat 39 Anggotanya Naik, Kapolresta Tanjungpinang: Jangan Jumawa

Pangkat 39 Anggotanya Naik, Kapolresta Tanjungpinang: Jangan Jumawa

Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu diangkat anggotanya di gerbang Polresta Tanjungpinang, setelah menjalani upacara kenaikan pangkat.

Tanjungpinang, Batamnews - Kapolresta Tanjungpinang, Heribertus Ompusunggu mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi, dari Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) menjadi Komandan Besar Polisi (Kombes Pol).

Upacara kenaikan pangkat digelar di Mapolda Kepri pada Kamis (30/6/2022) pagi. Kegiatan dipimpin langsung Kapolda Kepri, Irjen Pol Aris Budiman.

Selain Kapolresta, sebanyak 39 personel Polresta Tanjungpinang juga mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Sebanyak 38 adalah Bintara dan satu Perwira Pertama (Pama).

"Hari ini 39 personel mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi, ada Bintara dan Perwira. Kemudian juga tadi saya mendapatkan kenaikan pangkat setingkat dari AKBP menjadi Kombes Pol," kata Kombes Pol Heribertus Ompusunggu usai upacara kenaikan pangkat di halaman Mapolresta Tanjungpinang, Kamis (30/6/2022) sore.

Baca juga: 337 Personel Polda Kepri Naik Pangkat, Boy Herlambang Sandang Kombes

Dengan kenaikan pangkat tersebut, Heri berpesan agar para personelnya tidak menjadi jumawa.

"Tetap rendah hati. Karena tugas kita pelayanan. Pelayanan kita seharusnya lebih baik lagi dan semakin dekat dengan masyarakat," pesan Heri.

Beberapa waktu lalu, Polres Tanjungpinang juga naik type, menjadi Polresta Tanjungpinang. Terkait hal ini, Heri menyampaikan struktur di Polresta Tanjungpinang juga akan berubah.

Diantaranya Wakapolres yang sebelumnya berpangkat Komisaris Polisi (Kompol) akan dijabat oleh perwira berpangkat AKBP.

"Struktur juga akan berubah. Tapi menunggu perintah dari Kapolda. Dari Mabes sudah masuk TR untuk Wakapolresta. Nanti akan masuk dari Kapolres Lingga," sebut Heri.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews