Jadwal Timnas Indonesia Vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022

Timnas Indonesia U-19 (Foto: PSSI)
Jakarta, Batamnews - Indonesia tergabung bersama Vietnam di Grup A Piala AFF U-19 2022. Kedua tim akan bersaing dengan Thailand, Filipina, Myanmar, dan Brunei Darussalam.
Pada pertandingan pertama, Indonesia melawan Vietnam. Laga itu akan berlangsung Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022) malam WIB. Laga itu akan berlangsung pada pukul 20.30 WIB.
Shin Tae-yong sudah menyebut bahwa Vietnam merupakan salah satu tim pesaing berat Indonesia untuk lolos ke semifinal. Pelatih Korea Selatan itu menyebut nama lainnya.
Baca juga: Shin Tae-yong Minta 3 Pemain Belanda Dipulangkan dari Timnas U-19
"Pastinya kami harus mempersiapkan diri dengan baik. Jadi, lawan Vietnam dan Thailand harus fokus, tidak boleh lengah karena kedua tim terkuat di ASEAN," kata Shin Tae-yong soal persaingan Grup A Piala AFF U-19.
Piala AFF U-19 2022 akan digelar mulai pekan depan pada 2 - 15 Juli 2022. Pada edisi sebelumnya, Piala AFF U-19 2019, Australia yang menjadi juaranya.
Vietnam tak lolos fase grup dalam edisi itu. Sementara itu, Indonesia menempati peringkat ketiga.
Jadwal Piala AFF U-19 2022
Indonesia vs Vietnam
Stadion Patriot Candrabhaga
Sabtu (2/7/2022)
Pukul 20.30 WIB
Komentar Via Facebook :