Lanal Karimun Inisiasi Gerakan Bersih-bersih Limbah Tisu di Pantai Pongkar

Lanal Karimun Inisiasi Gerakan Bersih-bersih Limbah Tisu di Pantai Pongkar

Lintas instansi vertikal dan Pemkab Karimun bersama bersihkan limbah tisu di Pantai Pongkar (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun, Batamnews - Limbah tisu yang mencemari Pantai Pongkar, dibersihkan bersama-sama oleh lintas instansi vertikal dan Pemkab Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) , Rabu (15/6/2022).

Limbah tisu itu merupakan isi dari kontainer yang jatuh dari tongkang Marcopolo yang nyaris tenggelam beberapa waktu lalu di perairan Selat Malaka.

Pembersihan limbah tersebut diinisiasi Lanal TBK yang merupakan perintah pimpinan TNI AL dalam menjaga potensi maritim di wilayah kerja masing-masing.

"Sinergitas yang selama ini terjaga maka dilaksanakan bentuk kepedulian terhadap sentuhan tangan dalam menjaga lingkungan," Kata Palaksa Lanal TBK, Mayor Laut (KH) P Pandjaitan.

Baca juga: Gulungan Bahan Tisu Ganggu Nelayan Pesisir Pongkar Karimun

Lalu, aset-aset potensi maritim lainnya juga tidak luput untuk dibersihkan oleh petugas yang terlibat, seperti KSOP, Bea Cukai, Polres Karimun, Kodim TBK, Bakamla Karimun Dinas Pariwisata, Dinas Lingkungan Hidup, Satpol-PP, Kecamatan Tebing, Desa Pongkar, Masyarakat Desa Pongkar dan Organisasi Nelayan Desa Pongkar serta Rapala. 

"Hal ini merupakan bentuk kerjasama yang dilakukan oleh Lanal Tanjung Balai Karimun untuk membersihkan Pantai Pongkar dari limbah kertas dan tisu akibat pencemaran laut akibat laka laut kapal yang karam beberapa waktu yang lalu, serta menjaga aset kemaritiman," ucap Palaksa.

Sementara itu, limbah kertas dan tisu tersebut tidak hanya mencemari laut, namun juga pesisir pantai. Perlu diketahui limbah tisu tersebut merupakan limbah yang masuk dalam kategori limbah organik yang tidak berbahaya dan mudah hancur.

"Sehingga masyarakat tidak perlu khawatir akan hal tersebut," ujarnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews