Perumda Tirta Nusa Natuna Pusingkan Banyak Jaringan Pipa yang Usang

Perumda Tirta Nusa Natuna Pusingkan Banyak Jaringan Pipa yang Usang

Perbaikan Pipa dilakukan Perumda Tirta Nusa, Natuna. (foto: Yanto/Batamnews)

Natuna, Batamnews - Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Nusa Kabupaten Natuna tengah dipusingkan dengan sejumlah pipa usang. Mereka berharap Pemda menganggarkan peremajaan jaringan pipa di Ranai, Kabupaten Natuna.

Salah satu kendala yang dihadapi Tirta Nusa saat ini yakni jaringan pipa di Bukit Berangin. Banyak pipa-pipa yang terlepas akibat curah hujan tinggi yang menyebabkan tekanan air yang kuat. 

Dirut Perumda Tirta Nusa Muhammad Zaki mengakui jika banyak jaringan pipa yang termakan usia.

“Curah hujan yang tinggi menyebabkan tekanan air kuat sehingga pipa-pipa terlepas. Perlu adanya peremajaan pipa yang sudah mulai usang dimakan usia,” ungkap Zaki, Jumat (3/6/2022). 

Meski demikian, Zaki memastikan pihaknya selalu berusaha untuk mengatasi dan mencari solusi dalam mengatasi segala kendala yang ada di lapangan. 

Ia menjelaskan bahwa untuk jadwal pendistribusian air bersih tetap berjalan normal. “Sementara tidak ada jadwal bergilir, sumber air kita di Bukit Berangin cukup,” tegas Zaki.

Zaki berharap warga bisa memaklumi kendala yang terjadi. "Mohon maaf atas segala kendala yang terjadi dalam pelayanan distribusi air bersih, kondisi hujan terus menerus tetap menjadi kendala. Selain pipa yang terlepas, juga terdapat beberapa titik yang tersumbat.

Pihaknya pun berharap pembangunan Embung Sebayar segera rampung. “Harapan kami embung Sebayar segera rampung, dengan debit air yang tinggi dan tentu dilengkapi jaringan pipa distribusi yang baru berkualitas terbaik,” tutup Zaki. 

Layanan informasi Perumda Tira Nusa Natuna.

Kasubag Transmisi dan Distribusi, Armi Yunaid 081276730721 

Korlap Transmisi dan Distribusi, Iban dengan menghubungi kontak 082170990151.

Layanan pengaduan jam kerja ke nomor kontak 081269392434.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews