BATC 2022: Tekuk Korsel, Tim Putri Indonesia Juara Grup Z

BATC 2022: Tekuk Korsel, Tim Putri Indonesia Juara Grup Z

Ganda putri Indonesia di BATC 2022 (Foto: PBSI)

Jakarta, Batamnews - Tim putri bulutangkis Indonesia yang awalnya dianggap sebelah mata, justru menjadi juara grup.

Pada pertandingan terakhir babak penyisihan Grup Z Badminton Asia Team Championship (BATC) 2022, Gregoria Mariska Tunjung dkk berhasil menekuk Korea Selatan (Korsel) dengan skor 3-2.

Indonesia lebih dulu meraih keunggulan lewat Gregoria Mariska Tunjung yang tampil di partai pertama. Gregoria menang dua gim langsung melawan Sim Yu Jin dengan skor 21-6, 21-18.

Indonesia lalu tertinggal 1-2 dari Korea Selatan setelah wakil Indonesia menelan kekalahan di partai kedua dan ketiga.

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kalah dari Baek Ha Na/Seong Seung Yeon dengan skor 20-22, 19-21, sedangkan Putri Kusuma Wardani takluk dari Lee Se Yeon dengan skor 16-21, 19-21.

Baca juga: Hasil Drawing Kejuaraan Asia Beregu 2022: Indonesia Jumpa Negara Kuat

Indonesia lalu kemudian mampu menyamakan skor menjadi 2-2 lewat penampilan Lanny Tria Mayasari/Nita Violina Marwah di partai keempat. Lanny/Nita menang dua gim langsung atas Kim Min Ji/Lee Seo Jin dengan skor 21-16, 22-20.

Dengan skor imbang 2-2, laga kelima jadi partai penentuan pemenang bagi Indonesia dan Korea Selatan. Indonesia menurunkan Stephanie Widjaja sedangkan Korea Selatan memainkan Kim Joo Eun.

Stephanie sukses menanggung beban tampil di partai penentuan. Stephanie berhasil menaklukkan Kim Joo Eun dengan skor 21-11, 21-13.

Kemenangan atas Korea Selatan membuat Tim Indonesia mengakhiri fase grup dengan status sebagai juara grup. Di dua laga sebelumnya, Indonesia menang 4-1 atas Hong Kong dan 5-0 atas Kazakhstan.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews