MTQ IX Tingkat Kecamatan Lingga Digelar Februari 2022

MTQ IX Tingkat Kecamatan Lingga Digelar Februari 2022

Mantan Kepala Desa Panggak Darat Zulmafriza bersama guru kaligrafi Desa Panggak Darat dan peserta asal Desa Panggak Darat usai penutupan MTQ ke-VIII tingkat Kecamatan Lingga, Jumat (14/2/2020) malam. Desa Panggak Darat berhasil meraih gelar juara umum (Foto:Ruzi/Batamnews)

Lingga, Batamnews - Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) IX tingkat Kecamatan Lingga, rencananya akan digelar pada bulan Februari 2022 mendatang. Hal itu disampaikan langsung Camat Lingga, Yulius kepada Batamnews, Senin (17/1/2022).

"Masih dalam persiapan, mau rapat koordinasi dengan stakeholder kecamatan dulu. Mudah-mudahan awal Februari bisa dilaksanakan," kata dia.

Selain belum mendapati tanggal pasti pelaksanaan event dua tahunan tersebut, Yulius juga belum bisa memastikan dimana lokasi tuan rumah pelaksanaan MTQ kali ini.

Baca juga: MTQ IX Tingkat Kabupaten Lingga Digelar Usai Lebaran Idul Fitri

"Belum (lokasi pelaksanaan). Karena pelaksanaan tahun ini sifatnya seleksi saja, namun tidak mengurangi substansi. Mengingat anggaran yang minim," ujarnya.

Meski demikian, tentunya Yulius berharap proses seleksi berjalan lancar, serta mendapatkan para peserta yang terbaik untuk mewakili Kecamatan Lingga di ajang MTQ tingkat Kabupaten Lingga nantinya.

"Mudah-mudahan kita bisa naik peringkat. Melihat perkembangan pusat-pusat pendidikan Al-Quran akhir-akhir ini, baik di Dabo, Daik sekitarnya dan juga di kecamatan-kecamatan lain dipastikan akan terjadi persaingan dan kompetisi yang ketat," pungkas Camat.

Baca juga: Desa Panggak Darat Raih Juara Umum MTQ Ke-VIII Kecamatan Lingga

Desa Panggak Darat Juara Umum MTQ Ke-VIII Kecamatan Lingga

Pada edisi tahun 2020 atau tepatnya MTQ Ke-VIII tingkat Kecamatan Lingga yang digelar di Lapangan Hang Tuah, Kelurahan Daik, 10-14 Februari 2020, Desa Panggak Darat berhasil keluar sebagai juara umum.

Panggak Darat mengoleksi 36 poin. Mereka unggul jauh dari pesaing terdekatnya Desa Kelumu dan Desa Panggak Laut.

Sebagaimana diketahui, cabang khatil qur'an (Kaligrafi) menjadi penyumbang terbesar poin-poin yang diperoleh Desa Panggak Darat. Di cabang atau kategori ini saja, 7 dari 8 peserta asal desa tersebut berhasil meraih juara pertama.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews