Dinkes Lingga Catat 21 Orang Kena HIV/AIDS Sepanjang 2021

Dinkes Lingga Catat 21 Orang Kena HIV/AIDS Sepanjang 2021

Kepala Seksi (Kasi) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular di DKPPKB Lingga, Wirawan Trisna Putra (Foto: dok.ist)

Lingga, Batamnews - Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DKPPKB) Lingga, mencatat ada 21 warga menderita HIV/AIDS sepanjang tahun 2021.

Kepala Seksi (Kasi) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular di DKPPKB Lingga, Wirawan Trisna Putra mengatakan, dari 21 kasus tersebut, 14 diantaranya ditemui oleh DKPPKB, sementara 7 lagi merupakan rujukan dari daerah lain.

Baca juga: Jenderal Andika: 1.826 Prajurit TNI Terinfeksi HIV/AIDS

"Jadi total yang kita obati sepanjang tahun 2021 sebanyak 21 orang," kata dia kepada Batamnews, Senin (10/1/2022).

Wirawan melanjutkan, tidak ada yang meninggal dunia akibat HIV/AIDS di tahun 2021.

"HIV ini bisa tertular melalui cairan tubuh seperti darah, sperma dan lainnya," sebut dia.

Seseorang sebut Wirawan bisa tertular jika sering berganti-ganti pasangan atau seks bebas, pengguna narkoba dengan jarum suntik serta dari ibu kepada bayi yang ada didalam kandungannya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews