Terungkap Alasan Ardi Bakrie Nekat Pakai Sabu

Terungkap Alasan Ardi Bakrie Nekat Pakai Sabu

Ardi Bakrie.(Foto: instagram)

Jakarta, Batamnews - Ardi Bakrie akhirnya mengungkapkan alasan mengapa ia bisa memakai sabu. Hal ini disampaikan Ardi saat diperiksa hakim atas kasus penyalahgunaan narkoba bersama sang istri Nia Ramadhani.

Selama ini, Ardi Bakrie dinilai sebagai pribadi yang selalu ceria. Orang melihat Ardi Bakrie memiliki kehidupan yang sempurna seperti tidak memiliki masalah.

"Teman-teman saya selalu berkata 'lo kayak tidak pernah punya masalah, selalu happy-happy terus'," ujar Ardi Bakrie di dalam ruang persidangan, Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat, Kamis (16/12/2021).

Baca juga: Kondisi Terkini Nia Ramadhani Dan Ardi Bakrie usai Berstatus Tersangka

Namun kenyataannya tidak. Ardi Bakrie selalu memperlihatkan dirinya yang kuat. Ia selalu menyembunyikan masalahnya di depan semua orang.

"Saya juga punya masalah, selalu saya pendam, dan tidak berkeluh kesah," tuturnya.

Alhasil, Ardi Bakrie menggunakan sabu untuk ketenangannya. Namun Ardi Bakrie sadar, jalan yang ia pilih tidak benar dan menimbulkan masalah besar.

Meskipun begitu, Ardi Bakrie bersyukur. Jika saja polisi tidak menangkapnya, Ardi Bakrie mungkin bisa lebih dalam lagi terjerumus narkoba.

 

Semenjak direhabilitasi, Ardi Bakrie merasa tenang. Ia bisa mengatasi emosinya tanpa harus menggunakan narkoba.

"Alhamdulillah setelah menjalani rehabilitasi banyak perjalanan hidup yang saya dapatkan dan meregulasi emosi. Karena sebelum direhab saya tidak mampu untuk melakukan komunikasi dengan baik juga," cetusnya.

Kasus ini bermula pada tanggal 7 Juli 2021. Awalnya, sopir Nia Ramadhani yang lebih dulu diamankan oleh pihak kepolisian.

Baca juga: Orang Tua Ditahan, Begini Kondisi Anak Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie

Ia kedapatan memiliki narkoba jenis sabu seberat 0,78 gram. Saat ditanya barang tersebut, sopir Nia Ramadhani yang berinisial ZN itu mengakui barang tersebut milik majikannya.

Nia Ramadhani pun akhirnya diperiksa oleh satuan narkoba Polres Metro Jakarta Pusat. Ibu tiga anak itu pun ketakutan ketika diciduk oleh anggota kepolisian.

Nia Ramadhani terus menangis hingga digiring ke kantor polisi. Setelah mulai tenang, Nia Ramadhani baru bisa diperiksa oleh polisi.

Setelah itu, Ardi Bakrie menyerahkan diri kepada pihak kepolisian. Hal itu terjadi setelah mendengar istrinya diamankan karena narkoba.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews