Ahli Prediksi Varian Baru Corona Omicron Bisa Mendominasi Dunia

Ahli Prediksi Varian Baru Corona Omicron Bisa Mendominasi Dunia

Ilustrasi

Jakarta, Batamnews - Virus Covid-19 varian Omicron diprediksi bisa mendominasi dunia dalam beberapa bulan mendatang. Hal ini diungkapkan oleh dokter dari Rumah Sakit Mount Elizabeth Novena, Dr Leong Hoe Nam.

"Tapi sejujurnya, Omicron akan mendominasi dan menguasai seluruh dunia dalam tiga hingga enam bulan," kata dia yang dikutip dari CNBC, Jumat (3/12/2021).

Baca juga: Waspada! Varian Corona Omicron Kini Ada di Singapura

Sampai saat ini, salah satu varian Corona yang masih mendominasi di dunia adalah varian Delta sejak bulan Juli 2021. Varian ini juga menyumbang 99 persen kasus infeksi Covid-19 di negara bagian Maharashtra, India, pada Maret 2021.

Sejak kemunculan varian Omicron, sejumlah perusahaan vaksin seperti Moderna dan Pfizer berlomba-lomba untuk menghasilkan vaksin khusus varian itu. Tetapi, Dr Leong Hoe Nam menegaskan vaksin perlu diuji 3-6 bulan untuk memastikan bisa memberikan kekebalan terhadap varian Omicron.

"Ide bagus, tapi jujur itu tidak mudah. Kami tidak akan bisa buru-buru mengeluarkan vaksin tepat waktu. Dan saat vaksin tersedia, hampir semua orang akan terinfeksi Omicron, mengingat tingkat penularannya sangat tinggi," jelas Dr Leong Hoe Nam.

Baca juga: Jangan Lengah! Varian Baru Corona Omicron Semakin Dekat ke Batam

"Untuk saat ini, kita harus terus menjalani vaksinasi, menjaga jarak, memakai masker, dan tidak terlalu khawatir," lanjutnya.

Terkait Omicron, hingga saat ini para ahli belum tahu persis seberapa cepat penularannya. Dilihat dari spike protein virusnya, varian ini memiliki beberapa mutasi yang berkaitan dengan transmisi yang lebih tinggi dan penurunan perlindungan antibodi.

"Profil dari mutasi sangat menunjukkan bahwa itu akan memiliki keuntungan dalam penularan dan mungkin menghindari perlindungan kekebalan yang akan Anda dapatkan," ujar ahli penyakit menular Amerika Serikat, Dr Anthony Fauci.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews