Ronaldo Ukir Rekor Baru saat Portugal Bantai Luksemburg 5-0

Ronaldo Ukir Rekor Baru saat Portugal Bantai Luksemburg 5-0

Ronaldo saat mencetak gol ke gawang Luksemburg dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia. (Foto: Reuters via Okezone)

Faro - Portugal pesta gol saat membantai Luksemburg dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia, Rabu (13/10/2021) dini hari WIB.

Bermain di Stadion Algarve, Faro, Portugal membenamkan Luksemburg lima gol tanpa balas. Striker gaek, Ronaldo mencetak hattrick dalam pertandingan ini.

Dua gol Selecao lainnya dicetak oleh Bruno Fernandes dan gelandang Sporting CP, Joao Palhinha.

Dengan tiga gol itu, Ronaldo mencatatkan rekor baru sebagai pencetak hattrick terbanyak di level internasional. 

Menurut laporan BR Football, Rabu (13/10/2021), Ronaldo telah mencetak 10 hattrick dalam karier internasionalnya bersama Portugal. 

Tim-tim yang pernah menjadi korban hattrick Ronaldo adalah Irlandia Utara (6 September 2013), Swedia (19 November 2013), Armenia (13 Juni 2015 dan Andorra (7 Oktober 2016).

Kemudian, Kepulauan Faore (31 Agustus 2017), Spanyol (15 Juni 2018), Swiss (5 Juni 2019), Lithuania (10 September 2019), Lithuania (14 November 2019), dan Luksemburg (13 Oktober 2021).
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews