Banyak Jabatan Kosong Eselon II dan III Pemkab Meranti

Banyak Jabatan Kosong Eselon II dan III Pemkab Meranti

Gedung Pemkab Meranti. (Foto: ist)

Meranti, Batamnews - Memasuki pertengahan 2021, lingkup Pemerintahan Kabupaten Kepulauan Meranti minim pejabat. Hal Itu diketahui dari banyaknya kursi jabatan yang masih diisi oleh Pelaksana tugas (Plt).

Sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hingga Kantor Bagian di Sekretariat Daerah (Setda) kosong. Ada juga sejumlah Bidang di beberapa OPD yang mengalami hal serupa.

Hal tersebut bahkan sudah terjadi sebelum H Muhammad Adil dan H Asmar ditetapkan sebagai pemenang Pilkada. Sejumlah pejabat berbondong-bondong pindah tugas. 

Pihak Badan Kepegawaian Daerah (BKD) pun tak menampik bahwa kini Meranti sedang minim administrator. Mulai dari pejabat eselon 2 hingga eselon 4.

Berdasarkan keterangan dari BKD Meranti, total ada belasan orang pejabat yang sudah pindah, mulai dari Kepada Dinas atau Badan, Kepala Bagian hingga Kepala Bidang.

"Kita pun tak menampik kalau sekarang ini banyak jabatan yang diisi oleh Plt (pelaksana tugas)," ucap Sekretaris BKD Meranti Bakharuddin Mpd, Senin (14/6/2021).

Namun, dikatakannya, Bupati sudah memerintahkan untuk assessment eselon 2. Kini sedang dalam proses.

Pengisian untuk jabatan eselon 3 ke bawah kemungkinan akan terlaksana pada bulan Agustus mendatang. Sebab, kepala daerah baru bisa melantik pejabat setelah 6 bulan bertugas.

"Sambil menunggu batas 6 bulan jabatan beliau (Bupati). Kemungkinan bulan 8 nanti sudah terisi, terutama untuk level eselon 3 ke bawah. Kalau eselon 2 mudah-mudahan bisa dilantik bersama yang lain," tutup Bakharuddin. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews