Pemko Batam Vaksinasi 1.760 Imam Masjid-Mubalig Jelang Ramadan

Pemko Batam Vaksinasi 1.760 Imam Masjid-Mubalig Jelang Ramadan

Para imam masjid dan mubalig saat menjalani vaksinasi Covid-19 (Foto: istimewa)

Batam, Batamnews - Menjelang bulan suci Ramadan, Pemerintah Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), melakukan vaksinasi Covid-19 bagi para imam masjid dan mubalig se-Kota Batam. Total imam masjid dan mubalig yang akan menjalani vaksinasi Covid-19 mencapai 1.760 orang.

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dilakukan selama dua hari di Golden Prawn, Bengkong. Pada hari pertama sebanyak 700 orang, dan hari kedua sebanyak 1.060 orang.

"Di Ramadan nanti, para imam dan mubalig akan disebar se-Kota Batam. Untuk itu, kita ingin para imam dan mubalig ini bebas dari Covid-19," ujar Rudi saat ikut melihat proses vaksinasi Covid-19 bagi para imam masjid dan mubalig, Senin (29/3/2021).

Ia berharap pemerintah provinsi dapat terus menyalurkan vaksin untuk Kota Batam, agar secara perlahan masyarakat di Batam bisa menjalani vaksinasi Covid-19.

"Target kita, sebelum Ramadan ini semua tokoh agama divaksin semua, termasuk anggota keluarga," katanya.

Sementara itu, Wakil Gubernur (Wagub) Kepri, Marlin Agustina, meminta kepada Wali Kota Batam menyiapkan pusat-pusat vaksinasi di Batam agar tidak terbentuk klaster-klaster baru.

"Terima kasih atas kerja sama semua pihak dalam menyukseskan vaksinasi di Kepri. Setelah divaksin, bukan berarti bebas melepas masker. Protokol kesehatan tetap kita jalankan," ujar Marlin.

Ia mengaku, banyak anggapan masyarakat usai divaksin boleh mengabaikan protokol kesehatan. Namun anggapan itu keliru, sehingga ia meminta penerapan protokol kesehatan tetap diperketat seperti memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.

"Ini dilakukan agar tidak muncul klaster-klaster baru di Kepri," kata dia.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews