Kasus Covid-19 di Karimun Menurun, Pasien Isolasi Sisa 2 Orang

Kasus Covid-19 di Karimun Menurun, Pasien Isolasi Sisa 2 Orang

Bupati Karimun, Aunur Rafiq (Foto:Edo/Batamnews)

Karimun - Tren jumlah kasus Covid-19 di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), dilaporkan menurun, Jumat (5/3/2021).

Saat ini, terdapat dua pasien positif yang menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muhammad Sani Karimun.

Jumlah kasus Covid-19 di Karimun, hingga kini terkonfirmasi berjumlah sebanyak 421 kasus. Diantaranya telah dinyatakan sembuh dan meninggal dunia.

"Kasus konfirmasi ada 421, sembuh 402 orang dan meninggal 18 orang. Saat ini, yang dirawat dua pasien," kata Bupati Karimun, Aunur Rafiq, Jumat (5/3/2021).

Dengan menurunnya jumlah kasus positif Covid-19 di Karimun, disebutkan Bupati bahwa peran penting masyarakat sangat diperlukan.

Kemudian, Rafiq juga mengapresiasi kinerja aparat dari TNI-Polri berserta Gugus Tugas dalam memutus penyebaran Covid-19 di Kabupaten Karimun.

"Ini atas kerjasama kita semua, sehingga kasus Covid-19 di Kabupaten Karimun menurun," ujar Rafiq.

Selain itu, Bupati Karimun juga terus mengimbau masyarakat untuk tetap menerakan protokol kesehatan dalam beraktivitas.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews