4 Kelakuan Nia Ramadhani Ini Jadi Kontoversi

4 Kelakuan Nia Ramadhani Ini Jadi Kontoversi

Nia Ramadhani. (Instagram @ramadhaniabakrie)

Jakarta - Nia Ramadhani kembali menuai kontroversi. Istri Ardie Bakrie ini kembali mendapatkan kritikan pedas dari netizen lantaran telah menyebut Tuhan dengan sebutan 'Elo'.

 

Hal ini dilakukannya ketika menjadi bintang tamu di acara Nyonya Boss di Trans TV. Cuplikan videonya pun kembali diunggah oleh akun gosip @lambenyinyir_official.

Selain hal ini Nia Ramadhani juga memiliki beberapa fakta mengejutkan lainnya. Apa sajakah itu? Simak faktanya berikut ini.


1. Disebut Tak Bisa Jadi Nge-host

Nia Ramadhani sempat menjadi trending di Twitter. Hal tersebut dikarenakan dirinya yang dianggap kurang profesional ketika menjadi pembawa acara TikTok Awards Indonesia 2020.

Ketika membawakan acara tersebut Nia sempat memprotes Raffi Ahmad karena dianggapnya terlalu banyak bicara. Dalam video yang beredar di sosial media, tampak Raffi sedang memperkenalkan beberapa nama, namun kemudian Nia mengomentarinya.

Banyak warganet yang menganggap sikap yang dilakukan Nia Ramadhani sangatlah kurang tepat. Selain itu, Nia juga sering mengatakan hal yang tidak jelas dan berkali-kali memotong omongan Raffi Ahmad.

Ditambah, Nia malah curhat bahwa matanya minus sehingga tidak bisa melihat para tamu VIP serta para artis yang duduk di depan panggung. Akibatnya Nia pun langsung dibanjiri kritikan pedas oleh warganet.


2. Tak Bisa Kupas Salak

Pemilik nama asli Prianti Nur Ramadhani ini pernah ramai dibicarakan hingga masuk trending topik Twitter di Indonesia. Karena Nia mengaku tak bisa kupas salak dan tidak pernah memakan buah tersebut.

Hal itu diketahui oleh warga net dari video yang diunggah oleh suaminya.

Video tersebut memperlihatkan liburan keluarga Nia dan suami di Pulau Komodo. Saat sedang makan, Ardi meminta Nia untuk mengupas buah salak. Tapi sang suami justru kaget karena Nia tidak tahu bagaimana caranya.


3. Minder Dengan Muzdalifah

Nia Ramadhani terkenal dengan kehidupannya yang mewah. Namun, wanita berusia 30 tahun ini kabarnya minder dengan Muzdalifah.

Hal itu dikarenakan jumlah uang arisan sosialita yang diikuti Muzdalifah. Diketahui nominal uang arisan Muzdalifah mencapai jumlah yang fantastis.

Dalam acara Ngopi Dara, Nia Ramadhani bersama Jessica Iskandar saat itu tengah berkunjung dan melihat acara arisan yang digelar Muzdalifah bersama teman sosialitanya.

Nia yang penasaran pun ikut mengocok arisannya. Ketika gulungan dibuka, ia kaget karena nominal yang tertulis di kertas itu, yakni Rp 200 juta.

Bahkan, Jessica Iskandar pun juga merasa tak sanggup untuk mengikuti gaya sosialita Muzdalifah.

 

4. Sebut Tuhan dengan Kata Elo

Sebelumnya, Nia sempat merasa sedih dan menyalahkan dirinya sendiri usai gagal jadi MC di acara TikTok Awards Indonesia 2020. Ia pun mengaku telah mendapatkan hikmah dari kejadian tersebut.

"Tuhan langsung jawab kayaknya. Tuhan enggak mau bikin gue sombong. Coba gue udah setara Ayu Dewi, Luna Maya, dan gue bagus. Pasti gue sombong, pulang-pulang gue senang, ini yang gue mau," ujar Nia.

"Terima kasih Tuhan. Elo baik banget, elo ngajarin gue. Bukan ngajarin sih, tapi kayak ngasih tau gue, biar gue enggak sampai sombong," sambungnya.

Namun, bukannya mendapat simpati, ia malah kembali dapat kritikan pedas dari netizen lantaran memanggil Tuhan dengan sebutan 'Elo'. Bahkan, tak sedikit yang mengecam Nia.

Netizen menilai kalau kemampuan bicara Nia Ramadhani di bawah rata-rata dan sok asik karena telah menyebut Tuhan dengan kata 'Elo'.

"Sok asik bilang Tuhan, 'elo'. Nih orang makin cari pembelaan makin keliatan batas pikirannya sampai dimana. Untung lo kaya dan cantik, mbak. Ketolong deh semua," komentar salah satu netizen.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews