Polisi Sebut 5 Akun Twitter Sebar Video Syur Mirip Gisel, 3 Sudah Tutup

Polisi Sebut 5 Akun Twitter Sebar Video Syur Mirip Gisel, 3 Sudah Tutup

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus. (Liputan6.com)

Jakarta - Kepolisian telah mengantongi lima akun Twitter yang diduga turut menyebarkan video syur mirip artis Gisella Anastasia alias Gisel. Akun itu dilampirkan sebagai barang bukti oleh pengacara berinisial FD ketika membuat laporan polisi di Sentra Pelayanan Kepolisan Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus menerangkan, kepolisian menganalisis lima akun tersebut. Yusri menyebutkan, tiga diantaranya dihapus oleh pemiliknya.

"Dari tim juga sudah bergerak profiling ada lima akun yang di laporkan FD terhadap video asusila yang mirip saudari G yang merupakan public figure, dari 5 akun ini sudah 3 yang dihapus," kata dia di Polda Metro Jaya, Selasa (10/11/2020).

Yusri menyatakan, penyidik tak kesulitan mengindetifikasi ketiga akun Twitter yang telah lenyap. "Saya katakan kemarin bahwa walaupun dihapus, jejak digital itu tidak nanti akan terus dikejar, kita undang nanti untuk kita periksa yang bersangkutan, setelah kita mengetahui siapa pemilik akun tersebut," ujar dia.

Sebelumnya, Polisi terus menerima laporan terkait kasus video syur mirip artis Gisella Anastasia alias Gisel. Hingga saat ini, dua laporan telah diterima Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya.

Kedua pelapor berprofesi sebagai pengacara. Mereka menyeret akun-akun media sosial yang menyebarluaskan rekaman video asusila mirip Gisel ke jalur hukum. Pelapor menjerat penyebar dengan Pasal 27 Jo Pasal 45 UU ITE dan atau Pasal 8 Jo Pasal 34 Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews