Pria Wajib Tahu, Ini 7 Makanan Penangkal Ejakulasi Dini

Pria Wajib Tahu, Ini 7 Makanan Penangkal Ejakulasi Dini

Ilustrasi

Jakarta - Salah satu ketakutan pria ketika melakukan seks adalah ejakulasi dini. Ejakulasi dini merupakan kondisi prematur pada pria yang menyebabkan ejakulasi berlangsung lebih cepat baik setelah atau sebelum penetrasi.

Hal ini lah yang menyebabkan ejakulasi dini menjadi momok yang menakutkan bagi pria walaupun dalam seks tidak ada patokan terkait berapa lama ejakulasi dapat dicapai.

Ejakulasi dini juga termasuk disfungsi seksual yang bisa terjadi pada siapa saja. Dikutip dari laman WebMD, berikut beberapa asupan penangkal ejakulasi dini.

1. Asparagus

Asparagus adalah jenis sayur akar yang memiliki kandungan vitamin A dan vitamin C yang tinggi. Kandungan tersebut dapat mengatur testosteron pada pria. Tak hanya itu, asparagus juga dapat meningkatkan jumlah sperma dan meningkatkan aliran darah ke penis. Untuk itu, asparagus masuk ke dalam daftar makanan yang dapat mencegah ejakulasi dini.

2. Semangka

Ahli menemukan bahwa semangka membantu meningkatkan produksi L-arginin yang dapat cegah ejakulasi dini. Kandungan fitonutrien atau yang disebut juga dengan citrulline dalam semangka juga membantu meningkatkan libido.

3. Pisang

Pisang adalah buah yang memiliki banyak manfaat. Selain menghilangkan sembelit, pisang juga dapat mencegah ejakulasi dini karena mengandung enzim bromelain yang telah terbukti dan diakui oleh penelitian para ahli. Pisang juga mampu meningkatkan libido di saat yang bersamaan.

4. Bawang putih

Sifat anti-inflamasi dan antibakteri pada bawang putih membantu meningkatkan sirkulasi darah ke tubuh. Sirkulasi darah yang lancar terutama pada organ intim pria dapat mencegah ejakulasi dini saat berhubungan seks.

5. Wortel

Selain bermanfaat untuk meningkatkan penglihatan dan mempertahankan kesehatan kulit, wortel juga dapat mencegah ejakulasi dini karena kandungan karotenoid dan flavonoid yang meningkatkan dan memperkuat otot-otok organ intim pria.

6. Bayam

Bayam merupakan jenis sayuran berdaun hijau yang terbukti mampu mengontrol ejakulasi dini. Bayam kaya akan kandungan folat, besi, dan seng yang membantu meningkatkan kinerja seksual sehingga memperkuat otot di organ intim pria.

7. Alpukat

Alpukat adalah salah satu makanan yang kaya akan vitamin, mulai dari vitamin B, vitamin C dan vitamin K. Vitamin ini yang kemudian mampu mencegah ejakulasi dini.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews