Katar Karimun Fokus Kegiatan Sosial Tanpa Aroma Politis Jelang Pilkada

Katar Karimun Fokus Kegiatan Sosial Tanpa Aroma Politis Jelang Pilkada

Karang Taruna Kabupaten Karimun saat kegiatan pembagian masker di jalan, Minggu (27/9/2020). (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun - Karang Taruna (Katar) Kabupaten Karimun mendukung program pemerintah dalam gerakan menggunakan masker.

Dukungan itu dilakukan dengan membagikan masker kepada masyarakat, seperti pada pedagang-pedagang di seputaran tugu MTQ Coastal Area, Karimun, Sabtu (26/9/2020).

Ketua Katar Kabupaten Karimun, Billy Eko menyebutkan, Karang Taruna turut menyukseskan program pemerintah dalam menekan dan memutus penyebaran Covid-19 di Karimun.

"Ada sekitar 1.000 masker. Sasaran kita selain pengendara yang tidak menggunakan masker, juga pada para pedagang-pedagang di seputaran tugu MTQ," kata Billy.

Tampak para pemuda Karang Taruna menghentikan pengendara yang tidak menggunakan masker.

Serta menyusuri lapak-lapak pedagang yang berjualan tepi jalan utama di kawsan tugu MTQ Coastal Area.

"Kegiatan tersebut juga dalam rangka memperingati HUT ke 60 Karangtaruna, dan Alhamdulillah diikuti seluruh rekan-rekan yang ada di pulau Karimun Besar," ucap Billy.

Karang Taruna Kabupaten Karimun, meminta masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam menjalankan aktifitas, baik di luar atau dalam ruangan.

Untuk masa Pilkada saat ini, dikatakan Billy mereka hanya fokus pada permasalahan Covid-19. Menurutnya secara organisasi Karang Taruna netral dalam momentum politik ini.

"Kalau pilkada, Karang Taruna tidak mendukung salah satu paslon mana pun secara organisasi," ucapnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews