Seribu Lebih Pegawai THL Kepri Berpeluang Diangkat Jadi PTT

Seribu Lebih Pegawai THL Kepri Berpeluang Diangkat Jadi PTT

Ilustrasi.

Tanjungpinang - Peluang pegawai tenaga harian lepas (THL) di Provinsi Kepulauan Riau untuk menjadi pegawai tidak tetap (PTT) terbuka.

Gubernur Kepri Isdianto meminta agar sekretaris daerah memperhatikan pegawai THL yang telah bekerja lebih dari lima tahun untuk diangkat statusnya menjadi PTT.

"Saya minta Pak Sekda dan BKPSDM untuk mendata berapa banyak pegawai THL yang telah bekerja lebih dari lima tahun. Coba upayakan pegawai ini diangkat menjadi PTT," kata Isdianto saat menjadi inspektur upacara di Dompak, Tanjungpinang pada Senin (31/8/2020).

Sudah selayaknya, menurut Isdianto, pegawai THL di lingkungan Pemprov Kepri khususnya yang digaji dari APBD dan telah bekerja lima tahun bahkan lebih untuk diperhatikan.

Sedangkan bagi pegawai THL yang diangkat melalui kebijakan Kepala OPD dan anggaran penggajiannya dari dinas tidak diprioritaskan.

"Setidaknya THL anggaran dari APBD ini diangkat secara bertahap, namun tetap harus menyesuaikan dengan kemampuan anggaran daerah," ujarnya.

Isdianto juga menyebutkan bahwa saat ini lebih dari 1.000 lebih pegawai THL di Pemprov Kepri. Keberadaan pegawai THL ini memang dibutuhkan dalam menunjang kinerja di masing-masing OPD.

"Kita mungkin bisa mengupayakannya agar status pegawai THL ini diubah menjadi pegawai PTT," harapnya.

Sementara Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kepri Firdaus hingga saat ini belum bisa dikonfirmasi.

Namun informasi di lingkungan Pemprov Kepri menyebutkan bahwa pegawai THL yang ada di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang diangkat Kepala OPD dan juga titipan sejumlah anggota DPRD jumlahnya ratusan.

Belum lagi THL yang diangkat atas kebijakan kepala daerah jumlahnya juga tidak sedikit.
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews