Cegah Corona, Kantor Batamnews Disemprot Disinfektan Uap

Cegah Corona, Kantor Batamnews Disemprot Disinfektan Uap

Penyemprotan uap disinfektan di Kantor Batamnews untuk mencegah penularan Corona. (Foto: Batamnews)

Batam - Mencegah lebih baik, daripada mengobati. Ungkapan ini sekiranya tepat digunakan bagi semua orang, terlebih saat pandemi Corona.

Mewabahnya Covid-19, juga menjadi atensi dari manajemen Batamnews.co.id. Selain membekali jurnalis dengan APD seperti masker serta hand sanitizer, kebersihan dan higienitas ruang kantor juga dijaga. 

"Karena kesehatan itu adalah modal utama dalam kehidupan. Jadi kami lakukan antisipasi penularan Corona dengan menerapkan protokol kesehatan di kantor," kata CEO Batamnews, Muhammad Zuhri, Kamis (18/6/2020).

Penerapan protokol kesehatan ini tak hanya dengan menjaga jarak, menggunakan masker dan tertib cuci tangan, namun juga dengan menyemprotkan disinfektan ke seluruh ruangan kantor Batamnews. mulai dari ruang redaksi, ruang meeting, ruang divisi bisnis hingga resepsionis.

Dalam penyemprotan disinfektan kali ini, Batamnews mendapatkan dukungan penuh dari AyoFogging, sebuah perusahaan jasa fogging tepercaya di Batam.

Rizky Kurniadi, Kepala Cabang AyoFogging Cabang Kepulauan Riau menjelaskan penyemprotan disinfektan di Kantor Batamnews menggunakan sistem uap.

"Sistem ini sangat efektif karena disinfektan tidak menempel ke benda-benda di sekitar kita. Bebas residu dan natural," kata Rizky.

Produk yang digunakan bermerek Kyoto, dan sudah lolos uji laboratorium dengan efektivitas membunuh virus, bakteri dan kuman hingga 90 persen.

Bahan disinfektan ini diklaim bebas alkohol dan bebas klorin. Selain itu, juga aman bagi mahkluk hidup dan tidak memberikan efek saat disemprotkan ke makanan.

Satu botol Kyoto berukuran 100 mililiter bisa digunakan untuk ruangan seluas 100 meter persegi dengan tingkat ketahanan selama tiga pekan. Produk ini juga bisa digunakan untuk disemprotkan ke dua mobil.

Rizky juga menyampaikan AyoFogging juga memberikan layanan sosial penyemprotan disinfektan, terkhusus bagi rumah-rumah ibadah.

"Setiap Jumat dan Minggu kami semprot tempat ibadah, yakni masjid dan gereja. Layanan bagi rumah ibadah ini gratis," kata dia.

Bagi Anda yang tertarik menggunakan jasa layanan AyoFogging, silahkan menghubungi 08117770302 untuk informasi lebih lanjut. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews