Kemenag Batam: Salat Id Berjemaah di Masjid dan Lapangan Ditiadakan

Kemenag Batam: Salat Id Berjemaah di Masjid dan Lapangan Ditiadakan

Kepala Kemenag Kota Batam, Zulkarnain. (Foto: Margaretha/Batamnews)

Batam - Kepala Kantor Kementrian Agama Kota Batam, Zulkarnain mengatakan pelaksanaan salat Idul Fitri di Kota Batam diputuskan di rumah saja. Imbauan ini menyuluruh, baik untuk pusat kota (mainland) maupun daerah pinggiran (hinterland).

"Walaupun hinterland juga pelaksanaan salat idul fitri di rumah saja, karena sebagian besar warga sana juga kerja di mainland, ini kita antisipasi " ujar Zulkarnain usai rapat bersama dengan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Batam di Engu Putri, Jumat (15/5/2020).

Hal tersebut kata Zulkarnain akan diatur selanjutnya melalui surat Wali Kota Batam. Berdasarkan surat dari surat edaran Kemenag RI dan Plt Gubernur Kepri.

"Semua tokoh agama serta ormas islam yang hadir tadi sudah sepakat, ini sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19," katanya.

Mengenai pelaksanaan salat Idul Fitri di rumah, Zulkarnain menjelaskan bahwa tuntunan salatnya sudah diatur berdasarkan fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) nomor 28 tahun 2020 tentang tata cara melaksanakan salat Idul Fitri di rumah saat wabah Covid-19.

"Jadi bisa dilaksanakan secara sendiri maupun berjamaah di rumah, karena tuntunanya sudah ada," kata dia.

Namun yang membedakan, bagi setiap orang yang melaksanakan ibadah salat Idul Fitri secara sendiri tidak menggunakan khutbah. Sedangkan yang berjamaah yang terdiri lebih dari 3-4 orang bisa ada khutbah di rumah masing-masing.  "Nanti kiat dan tata caranya sudah diedarkan oleh tokoh agama dan ormas islam," ucapnya.

Kemudian terkait tradisi halal bihalal ketika perayaan hari raya Idul Fitri, Zulkarnain menyampaikan untuk saat ini pertemuan fisik ditiadakan. Sebagai gantinya silahturahmi bisa memanfaatkan media sosial (medsos) yang ada.  "Dengan medsos juga tidak mengurangi makna, jadi silahkan manfaatkan," katanya.

Sementara itu, menjelang hari raya Idul Fitri tersebut, pihaknya bersama TNI/Polri serta Tim Gugus Tugas Percepatan penanganan Covid-19 tetap akan memberikan edukasi ke masjid maupun musala untuk tidak melaksanakan ibadah salat berjamaah.

"Sampai nanti hari H, kita terus akan berikan edukasi," kata dia.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews