Kelulusan Siswa Diumumkan Secara Online, Kadisdik Kepri: Dilarang Konvoi

Kelulusan Siswa Diumumkan Secara Online, Kadisdik Kepri: Dilarang Konvoi

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Muhammad Dali.

Tanjungpinang - Pengumuman kelulusan siswa tingkat SMA/SMK/SLB di Provinsi Kepulauan Riau akan disampaikan serentak pada 2 Mei 2020 mendatang secara online atau daring.

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Muhammad Dali mengatakan terkait kelulusan sepenuhnya menjadi kewenangan satuan pendidikan berdasarkan hasil rapat penentuan kelulusan oleh masing-masing satuan pendidikan.

"Untuk menentukan kelulusan dengan menggunakan nilai Ujian Sekolah," kata Dali, di Tanjungpinang, Selasa (28/4/2020).

Surat edaran tersebut, tambah Dali telah disampaikan ke seluruh sekolah-sekolah di Kepri. Ia meminta kepada pihak sekolah tidak mengumpulkan siswa ataupun orang tua di sekolah.

"Pengumuman nantinya dilakukan secara online melalui web. Namun bisa juga dilakukan dengan cara dikirimkan melalui Kantor Pos, atau jasa kurir ke alamat orang tua siswa, bagi sekolah yang tidak tersedia jaringan internet di wilayahnya," ujar Dali.

Selain itu, Dali juga menegaskan untuk siswa diimbau untuk tidak melakukan kegiatan coret-coret baju ataupun melakukan perayaan konvoi tepat di hari pengumuman kelulusan. 

Serta jangan melakukan kegiatan lain yang melibatkan orang dalam jumlah banyak. "Kita imbau sekolah melarang siswanya jangan melakukan perayaan kelulusan, apalagi dengan melakukan konvoi. Itu sudah kita sampaikan ke pihak sekolah," tegas Dali.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews