Pilgub Kepri 2015

Puluhan Anggota Ormas Keris Geruduk Kantor KPU Kepri

Puluhan Anggota Ormas Keris Geruduk Kantor KPU Kepri

Massa Keris di Kantor KPU Kepri

BATAMNEWS.CO.ID, Tanjungpinang - Puluhan anggota organisasi kemasyarakatan (Ormas) Gerak Keris Kepri mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepri di Jalan Basuki Rahmad, Tanjungpinang, Sabtu (22/8/2015).

Ormas itu datang untuk menanyakan kinerja KPU terkait keabsahan ijazah salah satu calon wakil gubernur Kepri.  
Mereka diterima oleh Komisioner KPU Kepri Arison dan Marsudi sekitar pukul 11.30 WIB.

Mereka menilai, persyaratan pencalonan yang dimiliki calon tersebut tidak memadai, mengingat ijazah yang digunakan oleh mantan kepala daerah tersebut bukan ijazah formal setingkat SMU dan kejuruan.

Anggota ormas ini kecewa dengan KPU Kepri karena ketuanya tidak pernah berada di tempat. "Mana Ketuanya, kalau sakit mana surat sakitnya, tunjukkan. Kami akan laporkan ini ke BPK karena kalian dibayar oleh uang negara," ujar Ketua Gerak Keris Kepri Humaidi.

Humaidi juga menunjukkan sebundel dokumen data ijazah calon tersebut kepada anggota KPU.

[hen]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews