Mobil Water Canon Semprot Disinfektan Kawasan Batam Centre

Mobil Water Canon Semprot Disinfektan Kawasan Batam Centre

Mobil Water Cannon menyemprotkan disinfektan di kawasan Batam Centre. (Foto:ist)

Batam - Ruang publik di kawasan Batam Centre, Batam, Kepulauan Riau kembali disemprot disinfektan untuk mencegah persebaran virus Covid-19.

Pada Minggu (29/3/2020) kemarin, kepolisian bersama dengan sejumlah elemen menyemprotkan disinfektan di lingkungan Pemko dan Asrama Haji Batam. Penyemprotan dilakukan dengan menggunakan mobil water canon milik kepolisian.

Dalam kesempatan itu, Kapolresta Barelang AKBP Purwadi Wahyu Anggoro kembali mengingatkan kepada warga agar menerapkan Physical Distancing guna mencegah penularan virus Corona.

"Tetap tinggal di rumah, jaga kebersihan, sering mencuci tangan dan tidak keluar rumah apabila tidak ada keperluan," pesan Purwadi.

Dia juga mengimbau warga agar mewaspadai informasi-informasi yang tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya seputar Covid-19.

"Jangan terpengaruh dengan berita-berita yang belum terverifikasi," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews