Parcel Natal Tak Biasa dari Tiga Ratu Sukses, Apa Isinya?

Parcel Natal Tak Biasa dari Tiga Ratu Sukses, Apa Isinya?

Pemilik PT Tiga Ratu Sukses, Verly (kiri) dengan owner Mure Beauty Roberta Cassandra menunjukkan parcel produk mereka di Mega Mall Batam Center. (Foto: Margaretha/batamnews)

Batam - Menjelang Natal dan Tahun Baru, parcel banyak dijual dengan berbagai kemasan menarik. Biasanya, parcel yang dijual di Batam berisi ragam makanan.

Namun ada parcel yang menarik di stan Tiga Ratu Sukses di Mega Mall Batam Centre. Stan ini menawarkan parcel dengan isi yang tidak seperti biasanya.

Bukan berisi kue kering, cokelat, minuman dan lainnya, tetapi parcel sajian Tiga Ratu Sukses berisi fragrance, lilin, aromatheraphy, sabun, tumbler, dan yang lainnya. 

"Nuansa yang berbeda kita berikan antara aroma seperti parfume, candle aromatherapy yang kita mixing di dalam parcel," ujar pemilik PT Tiga Ratu Sukses, Verly Joshua, Kamis (19/12/2019).

Parcel dijual dengan harga bervariasi mulai Rp 250 ribu hingga Rp 1.500.000. Namun pihaknya memberikan potongan 20 persen bagi setiap pembelian parcel.

Verly mengatakan pihaknya membuka stan dari 18 Desember 2019 hingga 06 Januari 2020 di lobby Mega Mall Batam Center. 

“Selain menjual parcel untuk merayakan Natal dan tahun baru, kami juga membuat parcel menarik untuk hari ibu mendatang,” katanya. 

Verly menambahkan parcel yang ada dijual pihaknya merupakan buatan sendiri (home made), bekerjasama berbagai UMKM. 

Pihaknya sengaja membuat parcel yang berbeda dan unik dibandingkan dengan yang lainnya agar masyarakat tertarik untuk memilikinya. Baik sebagai hadiah, untuk diri sendiri, ataupun pemberian.

"Kami sudah mempersiapkan ini sejak 6 bulan lalu, kami juga memberi kesempatan pelanggan kami untuk bisa pilih sendiri isi parcelnya,” katanya.

Di tempat yang sama, pemilik Mure Beauty sebagai salah satu pendukung PT Tiga Ratu Sukses, Roberta Cassandra Sembiring mengatakan bahan-bahan baku fragrance yang ditawarkan juga berasal dari luar negeri yang diolah didalam negeri. Namun ada juga yang berasal dari dalam negeri.

"Kita benar-benar menjual produk yang herbal. Kita juga ada massage oil yang diambil dari tumbuh-tumbuhan seperti jahe, lavender, rose, lemon, greentea, jeruk nipis, mengandung mineral yang tinggi," ujarnya.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews