152 Warga se-Kepri Ikut Operasi Katarak Gratis di RS Bhayangkara

Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto menyerahkan penghargaan kepada pihak-pihak yang terlibat dalam Operasi Katarak Gratis bagi warga. (Foto: Koko/batamnews)
Batam - Sedikitnya ada 152 warga dari berbagai kabupaten/kota di Provinsi Kepri mengikuti Operasi Katarak Gratis yang dihelat Polda Kepri, Sabtu (9/11/2019).
Acara ini bersempena dengan peringatan Hari Pahlawan dan digelar Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Bid Dokkes) Polda Kepri bekerja sama dengan Himpunan Bersatu Teguh, serta sejumlah elemen terkait.
Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto mengatakan dari per 2 juta penduduk Indonesia sebanyak 1,5 persen menderita Katarak dan lebih dari 50 persennya kasus mata katarak ini menyebabkan kebutaan.
"Awalnya, terdaftar 334 orang pasien dalam kegiatan ini yang selanjutnya dilaksanakan screening guna kelayakan dan risiko operasi," kata Andap.
Dari screening tersebut diketahui ada 152 orang pasien ( 81 laki laki dan 71 perempuan) yang memenuhi syarat dilaksanakan operasi katarak.
Sebanyak 182 pasien dinyatakan tidak memenuhi syarat mengingat 101 pterigium (lemak menutupi lensa mata), 43 katarak immatur (katarak belum matang), 27 visus baik (masih tajam penglihatan ) dan 11 hanya iritasi mata.
"Kegiatan ini diharapkan membantu warga mencegah sekaligus menghindarkan dari kebutaan akibat penyakit katarak," imbuh Kabid Dokkes Polda Kepri Kombes Pol dr Christophorus Susilo Sprd.
Sementara itu, Ketua Himpunan Bersatu Teguh, Andreas Sofiandi menambahkan, hari ini ada 141 mata yang telah dioperasi.
″Kegiatan seperti ini akan terus berlanjut kami dari Himpunan Bersatu Teguh akan terus mendatangi seluruh wilayah Indonesia kapan saja ada permintaan bantuan dalam Operasi Katarak seperti yang dilaksanakan di RS Bhayangkara ini,″ ujarnya.
Komentar Via Facebook :