Ansar Ahmad: Pemerintah Prioritaskan Bangun Jembatan Babin

Ansar Ahmad: Pemerintah Prioritaskan Bangun Jembatan Babin

Perspektif Jembatan Batam-Bintan. (Foto: istimewa)

Tanjungpinang - Rencana pembangunan Jembatan Batam-Bintan (Babin) yang akan merangkai dua pulau yakni Pulau Batam dan Pulau Bintan sudah menjadi prioritas pemerintahan Joko Widodo.

"Memang hingga saat ini pembangunannya masih terus berubah-ubah dan belum terlaksana. Namun rencana pembangunan Jembatan Babin itu sudah menjadi perhatian serius pemerintah pusat," kata anggota DPR RI Ansar Ahmad di Tanjungpinang, Senin (4/11/2019)

Ansar menegaskan, pembangunan Jembatan Babin itu, bahkan sudah sering disampaikan dalam rapat-rapat di tingkat menteri secara langsung oleh Presiden Joko Widodo.

"Dalam rapat fraksi di DPR RI, Menko Perekonomian Pak Airlangga (Hartarto) telah menyampikan secara khusus tentang Jembatan Babin tersebut. Hal ini mengingat prospek ke depan keberadaan jembatan itu akan membawa multiplier effect bagi peningkatan perekonomian secara nasional," tuturnya.

Dikatakan Ansar, menurut Airlangga keberadaan Jembatan Babin ini merupakan upaya memanfaatkan perekonomian negara Singapura yang besar dan maju, dimana hal ini bisa berimbas ke Kepri.

"Kepri ini kan daerah terdekat Singapura, sehingga akan lebih memungkinkan untuk pengembangan ekonomi dan usaha mereka di Kepri," ujarnya.

Bahkan, kata Ansar, ada wacana besar dari pemerintah pusat untuk membangun jembatan penghubung dua negara, yakni Singapura-Indonesia dari Batam.

"Wacana itu disampikan Pak Airlangga dalam rapat komisi. Dan wacana itu akan ditindaklanjuti setelah pembangunan Jembatan Babin selesai dibangun," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews