Monitoring ke Lingga Timur, Anwar: Puskesmas Sei Pinang Perlu Ruangan Rawat Inap

Monitoring ke Lingga Timur, Anwar: Puskesmas Sei Pinang Perlu Ruangan Rawat Inap

Anggota Komisi III DPRD Lingga, Anwar dan Wakil Ketua I DPRD Lingga, Aziz Martindaz bersama pegawai Puskesmas Sei Pinang (Foto:ist untuk Batamnews)

Lingga - Anggota Komisi III DPRD Lingga, Anwar menggelar monitoring terhadap kinerja ASN di wilayah Timur Pulau Lingga, Senin (28/10/2019). Dalam kunjungannya, ia turut didampingi Wakil Ketua I DPRD Lingga, Aziz Martindaz.

Ada beberapa objek yang disambanginya, seperti Kantor Desa Senempek, Desa Sungai Pinang, Kantor Camat Lingga Timur, serta Puskesmas Sungai Pinang.

"Dari segi kinerja ASN, lingkungannya luar biasa. Sangat bepartisipasi dalam pekerjaan bidangnya masing-masing," kata dia kepada Batamnews, Selasa (29/10/2019).

Anwar tengah berbincang dengan salah seorang pegawai Puskesmas Sungai Pinang (Foto:ist untuk Batamnews)

Ia menjelaskan, untuk Puskesmas Sungai Pinang sendiri, pelayanannya sudah cukup baik. Mulai dari pelayanan pendaftaran bagi para pasien, pengambilan obat, dan pelayanan UGD sudah cukup bagus.

"Masalah ambulan juga harus dianggarkan lagi untuk oprasionalnya, biar bisa lebih fokus kepelayanan. Kemudian pihak puskesmas juga harus mensosialisasikan bahwa ambulan itu gratis, tanpa kena biaya 1 sen pun," ujarnya.

Sementara untuk tenaga perawat, dokter maupun kepala puskesmas, Anwar menilai sangat bermasyarakat.

Anwar dan Aziz Martindaz berbincang dengan pegawai Puskesmas Sei Pinang (Foto:ist untuk Batamnews)

"Kedepannya nanti kami sangat berharap ke Pemkab Lingga, agar dapat membangun ruangan rawat inap di puskesmas ini, agar masyarakat di disini tak perlu dirujuk ke rumah sakit Daik lagi kalau berobat," pungkasnya.

Kemudian, satu hal lagi yang jadi perhatian anggota DPRD yang membidangi pendidikan dan kesehatan ini yakni, puskesmas tersebut masih kekurangan tenaga analisis. Maka ia harap dinas terkait segera mengadakan tenaga ahli tersebut.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews