Arus Mudik

Arus Mudik di Bandara Hang Nadim Batam Mulai Menurun

Arus Mudik di Bandara Hang Nadim Batam Mulai Menurun

Arus mudik di Bandara Internasional Hang Nadim Batam tampak padat, Kamis (16/7/2015). (Foto: Alfi Kurnia)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Arus mudik dua hari menjelang Hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1436 Hijriah, Bandar Udara (Bandara) Internasional Hang Nadim Kota Batam, Kepri, terlihat normal, Kamis pagi (16/7/2015).

Tak ada peningkatan penumpang yang berarti, semua berlangsung normal pada pagi 29 Ramadan 1436 Hijriah ini.

Berbeda dengan pemandangan yang terlihat pada 14 Juli 2015 lalu atau H-4 menjelang Idul Fitri, para calon penumpang tampak menyemuti Bandara Hang Nadim Kota Batam.

"Penumpang membludak pada H-4 kemarin, jumlahnya 10.861 kepala," kata Suwarso, Kabag Umum Bandara Hang Nadim Batam, kepada batamnews.co.id.

Meskipun begitu, menjelang sore hari ini Kamis (16/7/2015) jumlah penumpang diperkirakan akan menyentuh angka 10.000 kepala.

"Mungkin arus mudik pada hari ini akan mencapai 10.000 kepala. Kalau kemarin tak sampai 10.000," kata Suwarso.

Mayoritas penumpang yang akan memulai penerbangan Bandara Hang Nadim, ialah penumpang yang bertujuan ke Surabaya, Medan, Jakarta dan Padang.

Namun ada juga segelintir penumpang yang bertujuan ke Bengkulu, Natuna dan Palembang.

 

[alf]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews