Kisah Cinta Wanita Difabel, Bertemu Jodoh karena Game PUBG

Kisah Cinta Wanita Difabel, Bertemu Jodoh karena Game PUBG

Sepasang kekasih yang dipertemukan lewat game PUBG (Foto:dok.Sinar Harian)

Batu Pahat - Jodoh memang sejatinya ada di ranah Tuhan. Tak ada yang tahu dengan siapa dan bagaimana seseorang bisa bertemu dengan jodohnya. Seperti dialami oleh pasangan asal Malaysia ini yang dipertemukan lewat game online PUBG.

Pria berusia 25 tahun menikahi kekasih hatinya setelah pertama kali saling mengenal tahun lalu. Pasangan ini mengikat janji suci di acara pernikahan massal bersama 17 pasangan lainnya yang diadakan di Institut Pendidikan Guru (IPG) Tun Hussein Onn Kampus Batu Pahat, Minggu (18/8/2019).

Menurut laporan Sinar Harian, Siti Aisyah Zaid mengungkapkan bahwa ia bersyukur suaminya, Amirul Syahmi Mohd Yazid bersedia menerima kekurangannya. Siti merupakan wanita penyandang disabilitas yang hidupnya terikat dengan kursi roda setelah terlibat dalam kecelakaan.

"Kedua kaki saya lumpuh setelah saya terlibat dalam kecelakaan sepeda motor di Parit Raja dua tahun lalu. Saat itu, saya masih belum mengenal suami saya meskipun kami tinggal di distrik yang sama," kata Siti.

"Kami hanya bertemu tahun lalu secara tidak sengaja melalui video game online, Player Unknown's Battleground (PUBG). Mulai dari sana, hubungan kami menjadi lebih akrab sampai berkembang menjadi cinta," imbuhnya.

Kisah Cinta Wanita Disabilitas yang Bertemu Jodoh karena Game PUBGFoto: dok. Sinar Harian
Baca juga: Seperti Film Critical Eleven, Cerita Viral Pria Dapat Pacar di Pesawat

Keputusan untuk menikah dengan kekasihnya dimulai ketika Amirul Syahmi memberi tahu keluarganya tentang acara pernikahan masal beberapa bulan lalu. Wanita berusia 22 tahun ini pun mengaku merasa puas dengan upacara pernikahan yang menghabiskan biaya Rp 11 juta itu.

"Ini karena pernikahan dilakukan dengan cara yang lebih hidup dan akan menjadi salah satu kenangan terindah," ujarnya.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews