Masjid Agung Batam Sebar Seribu Kupon Daging Kurban

Masjid Agung Batam Sebar Seribu Kupon Daging Kurban

Ilustrasi.

Batam - Masjid Agung Batam menyediakan seribu kupon daging kurban yang akan dibagikan ke warga yang berhak. Jumlah kupon ini berkurang jika dibandingkan tahun lalu.

Namun demikian, meski kupon berkurang namun berat daging kurban yang akan diterima masyarakat akan bertambah 1 kilogram.

Setidaknya sebanyak 29 hewan kurban akan dipotong di Masjid Agung Batam. Diantaranya 21 ekor kambing dan delapan ekor sapi. 

"Data ini merupakan data sementara kami masih menunggu dermawan yang ingin berkurban hingga Hari Raya Idul Adha 1440 Hijriah Minggu (11/8/2019)," kata Firmansyah Ketua Masjid Agung Kota Batam, Jumat (9/8/2019).

Dari jumlah kurban di Masjid Agung salah satunya adalah milik Wali Kota Batam Muhammad Rudi, sedangkan Wakil Wali Kota Amsakar Achmad berkurban di Masjid Baiturrahman Sekupang.

"Dari Plt Gubernur (Isdianto) belum ada di sini, kami masih menunggu dan ke pimpinan FKPD di Batam juga kami sudah sampaikan proposal. Kami siap menerima hingga hari H," ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, ia mengungkapkan tidak seperti tahun sebelumnya, yang biasanya diselengarakan LAZ Batam tapi kini langsung oleh pengurus masjid dan panitia.

Dijadwalkan usai melaksanakan salat Idul Adha, Wali Kota Batam akan menyerahkan hewan kurban di Masjid Agung Batam Center. 

Adapun total hewan kurban se-Kota Batam berjumlah 3.904 ekor yang tersebar di 12 kecamatan. Yang terdiri dari sapi 1.284 ekor dan kambing 2.620 ekor. Jumlah hewan kurban tahun ini pun meningkat jika dibandingkan tahun lalu 2.768 ekor.

(tan)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews