Modus Penyelundupan Narkoba di Hang Nadim: Sembunyikan di Dubur dan Pembalut

Modus Penyelundupan Narkoba di Hang Nadim: Sembunyikan di Dubur dan Pembalut

Direktur Badan Usaha Bandar Udara (BUBU) Hang Nadim Batam, Suwarso.

Batam - Penyelundupan narkoba lewat Bandara Internasional Hang Nadim Batam acap terjadi. Sejauh ini, upaya penyelundupan sudah puluhan kali digagalkan.

Sejak Januari hingga Agustus 2019, tercatat sudah 33 kasus percobaan penyelundupan narkoba digagalkan aparat di bandara tersebut.

Direktur Badan Usaha Bandar Udara (BUBU) Hang Nadim Suwarso mengatakan, ada 21.165 gram sabu dan 677 butir ekstasi yang diamankan petugas bandara selama satu semester 2019.

“Para tersangka menggunakan cara yang berbeda-beda untuk melakukan aksinya.,” ujar Suwarso usai mengikuti acara pemusnahan narkoba di BNNP Kepri, Kamis (8/8/2019) sore.

Dia menyebut yang paling banyak itu modusnya dengan cara menyembunyikan narkoba menggunakan tas atau ransel dan yang kedua menggunakan sepatu.

Baca: BNNP Kepri Bakar Barang Bukti Sabu 27 Kilogram dari 6 Kurir

Sedangkan modus lainnya hanya beberapa, seperti yang menyembunyikan di dalam dubur sebanyak 2 kasus, menyembunyikan di dalam pembalut wanita ada 3 kasus.

“Ada juga yang menyembunyikan di dalam pakaian dalam,” kata Suwarso.

Data Batamnews mendapati upaya penyelundupan narkoba melalui Bandara Hang Nadim terjadi pada akhir Juli lalu. Dua tersangka ditangkap yakni Diana Roza, seorang bidan PNS di Bintan dan Rudi Elbanda, warga Sumatera Utara.

(ude)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews