TMMD Sentuh Sembilan Kampung di Galang dalam Pembangunan Desa

TMMD Sentuh Sembilan Kampung di Galang  dalam Pembangunan Desa

Foto: Yude/Batamnews

Batam - Sembilan kampung di Kecamatan Galang, Batam mendapat bantuan program pembanguan desa dari Tim Satgas Tentara Manunggal Menbangun Desa (TMMD) 104. Satgas ini terdiri atas tim gabungan TNI dan Polri di tahun 2019.

Kampung tersebut adalah Tanjung Kertang, Tebing Tinggi, Rempang Cate, Tanjung Kelingking, Blongkeng, Pasir Panjang di kelurahan Rempang Cate dan Kampung Sungai Raya, Kuala Buluh, Sembulang Camping di Kelurahan Sembulang.

Sebanyak 120 personel diterjunkan membantu pembangunan infrastruktur di dua kelurahan ini. Bersama masyarakat para personil TNI dan Polri bahu membahu membangun infrastruktur jalan. Mereka melakukan semenisasi dengan ukuran panjang sekitar kurang lebih 100 meter di masing-masing lokasi

"Di sini kita dapat bantuan jalan sekitar 97 meter, alhamdulilah bisa buat sambungan bantuan dulu-dulu," kata Latif, 30, Ketua RT di Kampung Tanjung Kertang beberapa waktu lalu.

Latif melanjutkan, dengan hadirnya petugas selama sebulan cukup memberikan warna bagi masyarakat. Terlebih para personel juga tinggal menginap di rumah-rumah warga.

Di Kampung Blongkeng, bahkan petugas turut membantu mengajar anak-anak sekolah di sela-sela mereka melakukan tugas membangun jalan.

Sementara untuk proses pembangunan infrastruktur sendiri, progres pembangunan sudah berjalan.

Tantangan di masing-masing kampung ini berbeda-beda, progres pembangunan jalan juga berbeda-beda. Jika di Kampung Tanjung Kertang sudah hampir tuntas, tidak demikian dengan di Kampung Blongkeng yang baru mencapai angka sekitar 60 persen.

Para personil dan masyarakat yang ada di masing-masing kampung yakin pembangunan akan berjalan baik, meski persoalan seperti ketersediaan air dan kelengkapan bahan bangunan terkadang cukup menjadi hambatan.

"Kita tetap lanjut, kalau lagi tidak ada koral, kita ikat besi, pokoknya apa yang ada kita kerjakan duluan," kata personel dari Polresta Barelang, Bripka Mastoman yang terlibat pembangunan jalan di Kampung Belongkeng.

(ude)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews